Upaya Pondok Pesantren Roudlotul Nasyiin Ash-Shiddiqiyyah dalam membimbing santri autis dan hiperaktif di Desa Dadapan Sedan Rembang

Syafiq, Muflih (2019) Upaya Pondok Pesantren Roudlotul Nasyiin Ash-Shiddiqiyyah dalam membimbing santri autis dan hiperaktif di Desa Dadapan Sedan Rembang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI LENGKAP.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Judul “UPAYA PONDOK PESANTREN ROUDLOTUL NASYIIN ASH SHIDDIQIYAH DALAM MEMBIMBING SANTRI AUTIS DAN HIPERAKTIF DI DESA DADAPAN SEDAN REMBANG.” Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Walisongo Semarang Tahun 2019. Penulis: Muflih Syafiq NIM: 1401016053.
Penelitian ini di latar belakangi oleh berbagai permasalahan yang timbul pada anak autis dan anak hiperaktif, maka semua masalah tersebut perlu diselesaikan dengan memberikan layanan pendidikan, bimbingan serta latihan sehingga masalah yang timbul dapat diselesaikan dengan baik. Pendidikan dan bimbingan bagi anak autis dan hiperaktif dapat diberikan oleh lembaga formal maupun lembaga informal. Contoh lembaga informal yang ikut berperan dalam mengatasi permasalahan anak autis dan hiperaktif di atas adalah pondok pesantren. Beberapa pondok pesantren terbukti telah berhasil untuk mengatasi permasalahan anak autis bahkan mampu menyembuhkan autis itu sendiri. Salah satu pondok yang berperan dalam membimbing anak autis dan hiperaktif adalah pondok pesantren Roudlotul Nasyiin Ash Shiddiqiyyah.
Penelitian kualitatif ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis upaya Pondok Pesantren Roudlotul Nasyiin Ash Shiddiyyah dalam membimbing santri autis dan hiperaktif di Desa Dadapan Sedan Rembang. Sumber data penelitian ini adalah pengasuh dan pengurus santri berkebutuhan khusus, Pondok Pesantren Roudlotul Nasyiin Ash Shiddiqiyah dalam membimbing santri berkebutuhan khusus. Teknik pengumpulan data ini yang digunakan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Selanjutnya, Teknik analisis data menggunakan model Milles dan Huberman yaitu: reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya Pondok Pesantren Roudlotul Nasyiin Ash Shiddiyyah dalam membimbing santri autis dan hiperaktif yang diberikan kiyai serta pengasuh Pondok Pesantren Roudlotul Nasyiin Ash Shiddiyyah dengan menerapkan metode-bimbingan, layanan bimbingan, fungsi bimbingan, tujuan bimbingan, asas-asas bimbingan yang diberikan khusus untuk santri autis dan hiperaktif. Dengan adanya bimbingan Islam tersebut para santri autis hiperaktif sedikit terbantu bahkan bisa mengurangi dan membantu permasalahan-permasalahan yang mereka alami selama ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Bimbingan konseling Islam; Santri autis; Santri hiperaktif; Pondok pesantren
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.4 Bimbingan dan penyuluhan siswa, Bimbingan dan penyuluhan sekolah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Ricky Dwi Kurnianto
Date Deposited: 19 Aug 2019 01:54
Last Modified: 22 May 2021 07:14
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/10004

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics