Bimbingan Agama Dan Bimbingan Vokasional Dalam Menumbuhkan Adversity Quotient Bagi Remaja Di Desa Doro, Kab. Pekalongan

Indah Permatasari, Marisa Nur (2019) Bimbingan Agama Dan Bimbingan Vokasional Dalam Menumbuhkan Adversity Quotient Bagi Remaja Di Desa Doro, Kab. Pekalongan. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of Marisa Nur Indah Permatasari___1501016127.pdf]
Preview
Text
Marisa Nur Indah Permatasari___1501016127.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Kesuksesan adalah impian setiap individu. Mencapai
kesuksesan yang tinggi tidaklah mudah, akan banyak kesulitan atau kegagalan- kegagalan yang dilewati. Tidak semua individu dapat melewati kesulitan dan tantangan dalam proses kehidupan dan hal inilah yang mempengaruhi kesuksesan seseorang, maka dari itu, dibutuhkan adanya adversity quotient. Adversity quotient adalah kemampuan seseorang dalam menghadapi berbagai kesulitan di berbagai aspek kehidupannya. Adanya bimbingan agama dan bimbingan vokasional dibutuhkan untuk mendongkrak adversity
quotient. Adapun adversity quotient bukan sesuatu yang menetap, tapi bisa dilatih, untuk melatih itu dipengaruhi oleh beberapa faktor dalam adversity quotientyang terkait dengan bimbingan agama adalah keyakinan dan kecerdasan spiritual. Sedangkan yang terkait dengan bimbingan vokasional adalah kinerja, kreativitas, dan prodaktivitas.
Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan tentang (1) Bimbingan agama dan bimbingan vokasional bagi remaja di Desa, Doro, Kab. Pekalongan; (2) Bimbingan agama dan bimbingan vokasional dalam menumbuhkan adversity quotient bagi remaja di Desa, Doro, Kab. Pekalongan.

Penelitian ini dilakukan di Desa Doro, Kab. Pekalongan dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Sumber data terdiri atas informan (pendiri bimbingan agama dan bimbingan vokasional, guru bimbingan agama dan bimbingan vokasional, serta remaja usia 19 - 22 tahun tidak bersekolah. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Validitas data menggunakan; (1) Ketekunan Pengamatan; (2) Triangulasi (triangulasi sumber dan
triangulasi metode). Teknik analisis data mengikuti konsep yang diberikan oleh Miles dan Huberman, yaitu menggunakan data reduction, data display, data conclusion.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bimbingan agama di
Desa Doro Kab. Pekalongan Bimbingan agama di Desa Doro, Kab.
Pekalongan adalah (1) memberikan perubahan tingkah laku dari hal yang kurang baik menjadi lebih baik, (2) Memberikan motivasi dalam mendorong manusia untuk melakukan suatu aktivitas dalam hidupnya berdasarkan nilai- nilai agama yang dipahaminya, (3) Sebagai penuntun jalan yang benar bagi manusia agar mereka tidak mudah tersesat, (4) Untuk membina moral atau mental seseorang kearah yang sesuai dengan ajaran Islam. Sedangkan tujuan bimbingan vokasional yaitu, (1) Untuk menanggulangi terjadinya angka pengangguran di
masyarakat khususnya di Desa Doro, Kab. Pekalongan, (2) Menjadi remaja yang terampil, dapat bekerja dengan mandiri dalam kehidupan dan tidak menjadi beban keluarga dan masyarakat, (3) Bisa mengembangkan potensi yang dimiliki remaja. Adapun materi bimbingan agama berisikan tentang materi akidah, ibadah, dan akhlak. Selanjutnya, materi bimbingan vokasional berisikan tentang pembuatan susu kedelai, ternak ayam, fotografi, dan tehnik pemasaran
prodak. Metode yang digunakan dalam bimbingan agama dan
bimbingan vokasional menggunakan metode langsung yaitu yang
dilakukan secara face to face antara guru bimbingan agama dan vokasional dengan remaja, sedangkan metode tidak langsung berupa media tulisan maupun lcd. Bimbingan agama dan bimbingan vokasional dalam menumbuhkan adversity quotient bagi remaja di Desa Doro, Kab. Pekalongan yaitu bimbingan agama dan bimbingan vokasional mampu membentuk empat dimensi utama, (1 ) Kendali diri (Control), (2) Asal- usul dan pengakuan diri (Origin dan Ownership, (3) Jangkauan (Reach ), (4) Daya Tahan (Endurance ). Yang mana empat dimensi itu sama- sama memberikan pengaruh bagi pembentukan adversity quotient yaitu melalui penguatan keyakinan agama, penguatan kecerdasan spiritual, peningkatan kinerja, peningkatan kreativitas, dan peningkatan produktivitas.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Bimbingan Agama; Psikologi Agama
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Fuad Hasyim
Date Deposited: 31 Mar 2020 06:41
Last Modified: 31 Mar 2020 06:41
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/10974

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics