Efektivitas terapi desensitisasi sistematik dengan dzikir untuk menurunkan kecemasan pada penderita fobia kucing (ailurophobia)

Mutohar, Ahmad (2017) Efektivitas terapi desensitisasi sistematik dengan dzikir untuk menurunkan kecemasan pada penderita fobia kucing (ailurophobia). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 134411006.pdf]
Preview
Text
134411006.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas terapi desensitisasi sistematik dengan dzikir dalam menurunkan taraf kecemasan pada penderita fobia kucing (ailurophobia). Desain penelitian ini adalah eksperimen kasus tunggal (single case experimental design) dengan tipe A-B-A. Teknik pengambilan data menggunakan kuesioner berupa skala kecemasan fobia, observasi, behavioral interview, dan self report. Subjek penelitian ini adalah tiga orang perempuan, beragama islam, dalam tahap perkembangan dewasa awal yang memiliki kecenderungan kecemasan yang tinggi dan sedang menderita fobia kucing (ailurophobia). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terapi desensitisasi sistematik dengan dzikir dapat menurunkan kecemasan fobia kucing. Hal tersebut dapat dilihat dari pengukuran tingkat kondisi kecemasan fobia kucing dari hasil kuesioner skala kecemasan fobia subjek. Subjek VIY sebelum perlakuan skornya adalah 115 dan setelah perlakuan skornya adalah 50, subjek NIK sebelum perlakuan skornya adalah 111 dan setelah perlakuan skornya adalah 40 , subjek FNA skor sebelum perlakuan adalah 106 dan skor setelah perlakuan adalah 60. Adanya perubahan perilaku, pikiran yang lebih realistis-positif, perasaan yang lebih tenang menunjukkan bahwa subjek mampu berhadaan dengan stimulus kucing secara lebih adaptif. Kesimpulan menunjukkan bahwa intervensi desensitisasi sistematik dengan dzikir dapat menurunkan taraf kecemasan pada penderita fobia kucing.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Terapi Desensitisasi Sistematik; Dzikir; Kecemasan; Fobia Kucing (Ailurophobia)
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.3 Islamic Worship / Ibadah > 297.38 Rites, prayer
600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine > 615 Pharmacology and theraputics
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76236 - Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Mohamad Akyas
Date Deposited: 04 Jul 2018 08:08
Last Modified: 16 Jul 2021 07:23
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/7929

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics