Peran pembimbing dan metode bimbingan agama Islam dalam peningkatan perkembangan emosional anak panti asuhan Yayasan Al-Kautsar Kecamatan Limpung Kabupaten Batang

Mubarok, Afif (2018) Peran pembimbing dan metode bimbingan agama Islam dalam peningkatan perkembangan emosional anak panti asuhan Yayasan Al-Kautsar Kecamatan Limpung Kabupaten Batang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of pdf fix.pdf]
Preview
Text
pdf fix.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of pdf fix.pdf]
Preview
Text
pdf fix.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Kebutuhan manusia terdiri dari kebutuhan dasar fisiologis, kebutuhan akan rasa aman, kebutuhan akan rasa cinta dan memiliki, kebutuhan akan rasa harga diri, dan kebutuhan akan aktualisasi diri. Apabila pada masa anak-anak sudah kehilangan figur orang tua kemungkinan perkembangan jiwanya akan mengalami gangguan pada masa yang akan datang. Permasalahan tersebut juga terjadi pada Yayasan Panti Asuhan Al-Kautsar Kecamatan Limpung Kabupaten Batang. Keadaan jiwa yang sulit dan dialami oleh anak tersebut termasuk ke dalam ranah emosional. Emosi tersebut harus dikelola dan dibekali bimbingan agar anak yatim tersebut dapat mengendalikan emosionalnya, oleh karena itu perlu adanya seseorang yang membimbing anak yatim tersebut untuk meningkatkan perkembangan emosionalnya.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan fenomenologi. Penelitian ini bertujuan mengetahui problematika perkembangan emosional anak Panti Asuhan dan mengetahui dan menganalisa peran pembimbing dan metode bimbingan agama Islam dalam peningkatan perkembangan emosional anak Panti asuhan Yayasan Al-Kautsar Kecamatan Limpung Kabupaten Batang.
Hasil penelitian menyimpulkan bahwa problematika perkembangan emosional anak panti asuhan Al-Kautsar Kecamatan Limpung Kabupaten Batang mayoritas adalah rasa cemas dan takut. Rasa cemas ditunjukkan mereka merasa kurang percaya diri akan keadaan dirinya dan mencemaskan kehidupan yang akan datang sedangkan rasa takut ditunjukkan dengan anak-anak merasa sulit untuk beradaptasi dengan lingkungan panti. Peran dan metode pembimbing agama Islam dalam peningkatan perkembangan emosional adalah pembimbing berperan sebagai penunjang pelaksanaan pendidikan, motivator dan sebagai pengganti orang tua. Penunjang pelaksanaan pendidikan, pembimbing melaksanakan bimbingan secara rutin pagi dan sore hari, sebagai motivator, yakni pembimbing menyampaikan pesan dan ajaran Islam untuk mendorong fitrah yang dikaruniakan oleh Allah kepada individu secara optimal, sebagai pengganti orang tua yakni sebagai figur orang tua kepada anak di panti asuhan dalam proses bimbingan berperan sebagai teman sebaya. Metode yang dilakukan pembimbing yaitu metode secara berkelompok dan individu. Peran dan metode yang dilakukan oleh pembimbing bertujuan agar anak dapat mengambil keputusan dengan baik serta merubah emosi negatif menjadi positif untuk mendapatkan kebahagiaan dunia dan akhirat.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Perkembangan anak; Emosi anak; Panti asuhan; Bimbingan agama Islam
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 153 Conscious mental processes and intelligence
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Fitria Nuraini
Date Deposited: 01 Nov 2018 01:14
Last Modified: 29 May 2021 04:06
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/8481

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics