Analisis strategi keunggulan bersaing produk salon syariah D’Mutia SPA dan Muslimah di Semarang dalam upaya meningkatkan jumlah pelanggan

Arti, Suci Wahyuni (2019) Analisis strategi keunggulan bersaing produk salon syariah D’Mutia SPA dan Muslimah di Semarang dalam upaya meningkatkan jumlah pelanggan. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of Skripsi_1705026209_Lengkap]
Preview
Text (Skripsi_1705026209_Lengkap)
FULL SKRIPSI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Bisnis (business) tidak terlepas dari aktivitas produksi, pembelian, penjualan, maupun pertukaran barang dan jasa yang melibatkan orang atau perusahaan. Bisnis tidak akan berjalan dengan baik jika tidak didukung dengan strategi keunggulan bersaing yang tepat. Untuk mampu bertahan dalam persaingan dunia bisnis maka harus mampu menciptakan produk baru yang berbeda dari yang lain. Keunggulan bersaing penting untuk diketahui dalam penyusunan perencanaan bisnis dan tidak boleh lepas dari prinsip-prinsip ekonomi, yaitu bagaimana perusahaan mampu memberikan sesuatu yang berbeda dari yang lain. Diferensiasi dapat membangun keunggulan kompetitif dalam pengembangan produk, dan juga dapat meningkatkan pangsa pasarnya. Tidak terlepas dari itu, prinsip strategi bersaing secara Islam juga harus diperhatikan mengingat bahwa salon syari’ah D’Mutia Spa & Muslimah pemilik dan jajarannya yang hidup dalam komunitas muslim yang kuat.
Berawal dari situlah peneliti ingin mengetahui “Bagaimanakah strategi keunggulan bersaing produk yang diterapkan salon syariah D’mutia Spa dan Muslimah dalam upaya meningkatkan jumlah pelanggan sehingga jumlah pelanggannya bisa meningkat dan Bagaimanakah strategi keunggulan bersaing produk salon syariah D’mutia Spa dan Muslimah dalam upaya meningkatkan jumlah pelanggan menurut pandangan ekonomi Islam ?.”
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah strategi keunggulan bersaing produk yang diterapkan salon syariah D’mutia Spa dan Muslimah dalam upaya meningkatkan jumlah pelanggan dan bagaimanakah strategi keunggulan bersaing produk salon syariah D’mutia Spa dan Muslimah dalam upaya meningkatkan jumlah pelanggan menurut pandangan ekonomi Islam.
Penelitian ini merupakan penelitian studi lapangan dengan analisis deskriptif. Jadi penelitian ini analisis datanya tidak menggunakan rumusan statistika, melainkan dengan teknik analisis deskriptif yaitu analisis data yang diujikan bukan dalam bentuk angka-angka melainkan dalam bentuk laporan uraian deskriptif dengan pola pikir induktif. Observasi, wawancara, dan dokumentasi adalah sebagai bahan untuk pengumpulan data.
Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi keunggulan bersaing diferensiasi yang dilakukan yaitu meliputi; obat-obatan yang digunakan dalam treatment, kualitas produk, layanan berlandaskan ajaran Islam. Diferensiasi yang dilakukan salon syariah D’mutia Spa dan Muslimah sudah sesuai dalam upaya meningkatkan jumlah pelanggan. Sedangkan strategi persaingan yang dilakukan oleh salon syariah D’mutia Spa dan Muslimah sudah sesuai dengan pandangan ekonomi Islam, mulai dari cara menghadapi pesaing, produk yang disediakan, penetapan harga, tempat usaha, pelayanan, dan layanan purna jual.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Persaingan usaha; Keunggulan bersaing; Diferensiasi; Jumlah pelanggan; Persaingan dalam Islam; Salon syariah; Ekonomi Islam
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 651 Office services
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Ricky Dwi Kurnianto
Date Deposited: 25 Oct 2019 02:50
Last Modified: 25 Oct 2019 02:50
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/10132

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics