Studi analisis terhadap wakaf pohon produktif pada tabung wakaf Indonesia di dompet dhuafa Jakarta Selatan

Nurkaukab, Moh (2009) Studi analisis terhadap wakaf pohon produktif pada tabung wakaf Indonesia di dompet dhuafa Jakarta Selatan. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.

[thumbnail of NIM_042111013_Skripsi_Lengkap]
Preview
Text (NIM_042111013_Skripsi_Lengkap)
042111013_Skripsi Full.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Perwakafan atau wakaf merupakan pranata dalam keagamaan Islam yang sudah mapan. Wakaf tersebut termasuk ke dalam kategori ibadah kemasyarakatan (ijtima’iyyah). Di sini penulis memberikan informasi tentang Program “Wakaf Pohon Produktif”. Program ini mempunyai tujuan mensosialisasikan kepada masyarakat bahwa wakaf yang merupakan bentuk shadaqah jariyah dapat digunakan untuk kepentingan konservasi lingkungan yang dapat menyelamatkan lingkungan dan masyarakat dari musibah, masyarakat dhuafa’ sekitar area penanaman pohon itu akan mengelola hasilnya sekaligus ikut mendorong pembangunan sosial, pemberdayaan ekonomi, dan dapat mengeliminasi kemiskinan.
Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui: 1. Bagaimana pelaksanaan Wakaf Pohon Produktif pada Tabung Wakaf Indonesia Keterkaitannya dengan Peraturan Perundangan Tentang Wakaf di Indonesia. 2. Bagaimana pandangan Hukum Islam Terhadap Wakaf Pohon Produktif pada Tabung Wakaf Indonesia.
Penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif yakni, untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta atau karakteristik populasi tertentu atau bidang tertentu, dalam hal ini bidang secara aktual dan cermat.
Pelaksanaan Wakaf Pohon Produktif pada Tabung Wakaf Indonesia Keterkaitannya dengan Peraturan Perundangan Tentang Wakaf di Indonesia. Di dalam pelaksanaan wakaf pohon produktif di Tabung Wakaf Indonesia muncul permasalahan-permasalahan yaitu mengenai kedudukan status dan sertifikasi wakaf di lembaga Tabung Wakaf Indonesia. Penyelesaian dari permasalahan tersebut harus segera didaftarkan ke Departemen Agama sesuai dengan pasal 28 UU No. 41 Tahun 2004 dan pasal 23 PP No. 42 Tahun 2006, sehingga dapat menjadi lembaga keuangan syari'ah yang legal dan sertifikasi wakaf tersebut menjadi alat bukti yang sah kedudukannya dimata hukum perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.
Pandangan Hukum Islam Terhadap Wakaf Pohon Produktif pada Tabung Wakaf Indonesia. Seperti apa yang telah dipaparkan pada bab IV (empat) bahwa pelaksanaan wakaf pohon produktif sesuai dengan tujuan wakaf yang disyari'atkan Islam. Tabung wakaf Indonesia menjadikan program wakaf pohon produktif sebagai suatu program yang dapat dijadikan contoh untuk lembaga lain dalam melaksanakan program wakaf khususnya wakaf berorientasi kepada kelestarian alam atau lingkungan dan bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar program wakaf pohon produktif.
Berdasarkan penelitian ini diharapkan dapat menjadi sumbangan bagi khasanah ilmu pengetahuan dan bahan informasi serta masukan bagi civitas akademika dan semua pihak yang membutuhkan di lingkungan fakultas syari’ah IAIN Walisongo Semarang.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Wakaf pohon; Wakaf produktif; Dompet Dhuafa;
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.54 Zakat (Wakaf, Hibah, Infak, Sedekah, dll.)
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74230 - Hukum Keluarga Islam (Ahwal al-Syakhsiyyah)
Depositing User: Hartono Hartono
Date Deposited: 02 Jul 2020 07:08
Last Modified: 12 Jan 2021 03:08
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/11407

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics