Studi analisis terhadap produk makanan dan minuman olahan yang belum bersertifikat halal (studi kasus pada IKM di kota Semarang)

Kholiq, Muhammad Nur (2010) Studi analisis terhadap produk makanan dan minuman olahan yang belum bersertifikat halal (studi kasus pada IKM di kota Semarang). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.

[thumbnail of 2104020_Coverdll.pdf]
Preview
Text
2104020_Coverdll.pdf - Accepted Version

Download (272kB) | Preview
[thumbnail of 2104020_Bab 1.pdf]
Preview
Text
2104020_Bab 1.pdf - Accepted Version

Download (122kB) | Preview
[thumbnail of 2104020_Bab 2.pdf]
Preview
Text
2104020_Bab 2.pdf - Accepted Version

Download (159kB) | Preview
[thumbnail of 2104020_Bab 3.pdf]
Preview
Text
2104020_Bab 3.pdf - Accepted Version

Download (116kB) | Preview
[thumbnail of 2104020_Bab 4.pdf]
Preview
Text
2104020_Bab 4.pdf - Accepted Version

Download (198kB) | Preview
[thumbnail of 2104020_Bab 5.pdf]
Preview
Text
2104020_Bab 5.pdf - Accepted Version

Download (17kB) | Preview
[thumbnail of 2104020_Bibliografi.pdf]
Preview
Text
2104020_Bibliografi.pdf - Bibliography

Download (24kB) | Preview

Abstract

Pangan olahan adalah makanan atau minuman hasil proses dengan cara atau metode tertentu dengan atau tanpa bahan tambahan.
Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang pangan telah mampu menghasilkan sumber bahan pangan yang berasal dari tumbuhan, hewan, bahan sintetik kimia, mikrobial dan manusia, serta berbagai jenis dan variasi dari masing-masing jenis barang dan jasa yang dapat dikonsumsi, sementara informasi hasil teknologi pangan tidak dapat diketahui secara utuh oleh produsen maupun konsumen. Di sisi lain kondisi demikian ini sering dijadikan sebagai objek aktifitas bisnis para pelaku usaha untuk meraup keuntungan yang sebesar-besarnya melalui kiat promosi, cara penjualan serta penerapan perjanjian standar yang merugikan konsumen. MUI melalui LP POM dan Komisi Fatwa berupaya untuk memberikan jaminan produk halal melalui instrumen sertifikat halal.
Kenyataannya masih banyak produk makanan dan minuman olahan yang belum bersertifikat halal seperti produk-produk makanan dan minuman olahan pada Industri Kecil dan Menengah (IKM) di Kota Semarang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Apa hukum produk makanan dan minuman olahan yang belum bersertifikat halal, 2) Alasan mengapa produk makanan dan minuman olahan pada IKM di Kota Semarang belum bersertifikat halal.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang didasarkan studi kasus pada Industri Kecil dan Menengah (IKM) di Kota Semarang. Penelitian ini mengambil perhatian pada masalah alasan mengapa produk makanan dan minuman olahan pada IKM di Kota Semarang belum bersertifikat halal. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi, sedangkan tehnik analisis data yang digunakan adalah deskriptif analitik dengan pola berfikir induktif. Setelah data-data dikumpulkan, dijelaskan kemudian dianalisis sehingga mendapatkan hasil yang diharapkan untuk kemudian diambil suatu kesimpulan sebagai hasil akhir.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Produk makanan dan minuman olahan yang belum bersertifikat halal merupakan produk yang hukumnya tidak jelas halal haramnya sehingga perlu diketahui kejelasan kehalalannya, 2) Ada beberapa faktor yang mempengaruhi alasan mengapa produk makanan dan minuman olahan pada IKM di Kota Semarang belum bersertifikat halal yaitu: a) Sosialisasi sertifikat halal, b) Kondisi ekonomi perusahaan (IKM) dan biaya sertifikasi halal, c) Pemahaman dan kesadaran masyarakat terhadap produk halal dan sertifikat halal, serta d) Undang-undang dan peraturan pemerintah.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: Drs. H. Muhyiddin, M.Ag.: Ahmad Izzudin, M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Makanan dan Minuman; Sertifikat Halal
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.3 Islamic Worship / Ibadah > 297.39 Other Practices (Incl. Halal Food, Syirik, Munafiq)
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
Depositing User: Agus Sopan Hadi
Date Deposited: 16 Dec 2014 09:29
Last Modified: 16 Dec 2014 09:29
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/3021

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics