Kecemasan mahasiswa program khusus semester akhir dan solusinya perspektif fungsi bimbingan konseling Islam :studi kasus Mahasiswa Program Khusus di IAIN Walisongo Semarang

Hidayati, Rini (2014) Kecemasan mahasiswa program khusus semester akhir dan solusinya perspektif fungsi bimbingan konseling Islam :studi kasus Mahasiswa Program Khusus di IAIN Walisongo Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 101111035_Coverdll.pdf]
Preview
Text
101111035_Coverdll.pdf - Accepted Version

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 101111035_Bab1.pdf]
Preview
Text
101111035_Bab1.pdf - Accepted Version

Download (274kB) | Preview
[thumbnail of 101111035_Bab2.pdf]
Preview
Text
101111035_Bab2.pdf - Accepted Version

Download (257kB) | Preview
[thumbnail of 101111035_Bab3.pdf]
Preview
Text
101111035_Bab3.pdf - Accepted Version

Download (244kB) | Preview
[thumbnail of 101111035_Bab4.pdf]
Preview
Text
101111035_Bab4.pdf - Accepted Version

Download (279kB) | Preview
[thumbnail of 101111035_Bab5.pdf]
Preview
Text
101111035_Bab5.pdf - Accepted Version

Download (59kB) | Preview
[thumbnail of 101111035_Bibliografi.pdf]
Preview
Text
101111035_Bibliografi.pdf - Bibliography

Download (129kB) | Preview

Abstract

Semester Akhir adalah situasi yang mencemaskan bagi setiap individu, demikian halnya dengan mahasiswa Program Khusus. Menghadapai semester akhir banyak tangung jawab yang harus diselesaikan demi mencapai kelulusan salah satunya, yaitu mengerjakan skripsi dan menyelesaikan hafalan Al-Qur’an dan Hadits sebagai syarat untuk mendaftar ujian skripsi.
Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Untuk menemukan faktor penyebab kecemasan mahasiswa Program Khusus semester akhir. 2) Untuk mendeskripsikan upaya-upaya yang dilakukan mahasiswa Program Khusus semester tingkat akhir di IAIN Walisongo Semarang dalam menghadapi kecemasan perspektif fungsi bimbingan dan konseling Islam.
Metode penelitian menggunakan penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan bimbingan dan konseling Islam. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, penulis melakukan wawancara dengan mahasiswa Program Khusus di IAIN Walisongo Semarang. Dokumentasi, mencari data yang berhubungan dengan masalah penelitian berupa, buku, surat kabar, dan majalah.
Temuan penelitian ini menunjukan bahwa kecemasan mahasiswa semester akhir disebabkan oleh dua faktor yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal adalah faktor yang bersifat dari dalam individu diantaranya, penyusunan tugas akhir studi (skripsi), kebiasaan menunda, menghindari masalah, dan malu atau minder. Faktor eksternal adalah faktor yang berasal dari luar individu diantaranya standar kompetensi sebagai syarat wajib kelulusan, kuliah sambil kerja, dan tekanan lingkungan. Guna meminimalisir kecemasan yang dialami mahasiswa Program Khusus melakukan upaya solusi dengan perspektif fungsi bimbingan dan konseling Islam. Bimbingandan konseling Islam memilki fungsi preventive, kurative, preservative, dan developmental, yang digunakan sebagai landasan dari solusi yang dilakukan mahasiswa.
Solusi yang dilakukan yaitu terapi keagamaan dengan menjalankan shalat wajib maupun sunah, berdzikir, shalawat, dan berdo’a. Terapi prilaku dengan cara mencoba bersikap percaya diri, dan berusaha untuk menyelesaikan tugas menghafal dan mengerjakan skripsi. Terapi konsultasi dengan cara bercerita dengan teman, dosen atau orang tua, untuk mendapatkan saran dan motivasi dengan masalah yang dihadapi, terapi keluarga dengan cara keluarga membantu individu untuk memberikan dukungan moril, dan keluarga tidak mendesak mahasiswa. Terapi relaksasi dengan tidur, jalan-jalan, dan meditasi

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: Dr. Baidi Bukhori, S.Ag., M.Si.; Hasyim Hasanah, M.SI.
Uncontrolled Keywords: Konseling Islam; Psikologi mahasiswa
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
300 Social sciences > 370 Education > 378 Higher education
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 10 Feb 2015 07:56
Last Modified: 26 Jun 2021 03:00
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/3462

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics