Perancangan aplikasi perhitungan rashdul kiblat harian dengan Java 2 Micro Edition (J2ME) pada mobile phone

Alkarim, Muhammad Nu’man (2015) Perancangan aplikasi perhitungan rashdul kiblat harian dengan Java 2 Micro Edition (J2ME) pada mobile phone. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 102111111-lengkap.pdf]
Preview
Text
102111111-lengkap.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Dalam perkembanganya Ilmu Falak, salah satu metode yang sering digunakan di Indonesia dalam penentuan arah kiblat adalah dengan rashdul kiblat, Metode ini disebut juga dengan Al-syamsu fi madaril kiblah yang merupakan penentuan arah kiblat berdasarkan pada bayang-bayang Matahari ketika tepat berada di atas Kakbah.
Java merupakan salah satu bentuk perkembangan tekhnologi mobile phone untuk memenuhi kebutuhan manusia. Dalam hal ini aplikasi java yang dapat membantu dalam penentuan arah kiblat masih dibilang langka. Dengan menggunakan mobile phone sebagai alat perhitungan dalam menentukan rashdul kiblat harian, akan memberikan nilai tambah kepraktisan sendiri. Sehingga ketika perhitungan ini telah ditransformasikan ke mobile phone, jika ingin menghitung rashdul kiblat harian pengguna tidak perlu menggunakan alat bantu hitung. Cukup membawa mobile phone yang telah di-instal aplikasi perhitungan rashdul kiblat harian dalam bentuk Java.
Perancangan aplikasi perhitungan rashdul kiblat harian dilakukan dengan beberapa tahap sebelum menjadi sebuah aplikasi. Tahap-tahap tersebut antara lain: Pertama melakukan pengumpulan dan verifikasi data. Pengumpulan data ini meliputi pengumpulan data tentang pembahasan rashdul kiblat harian dan bahasa pemrograman java. Kedua adalah implementasi perangkat lunak yang dilakukan dengan uji fungsionalitas terhadap Java Emulator Platform Edition SDK 3.0.5 yang terdapat pada Netbeans dan terhadap beberapa mobile phone berbasis java. Selanjutnya dilakukan uji coba hasil perhitungan pada pengukuran di lapangan menggunakan metode analisis komparatif.
Dalam hal orang yang tidak bisa melihat langsung Kakbah yaitu Jihatul Kakbah, penulis melihat bahwa dari pendapat para imam yaitu Imam Syafii’, Imam Malik, Imam Hanafi, dan Imam Hanbali, pendapat Imam Syafii’lah yang berbeda dengan yang lain. Jika yang lainnya hanya mewajibkan menghadap pada arahnya saja, Imam Syafii tetap mewajibkan untuk berijtihad dengan petunjuk-petunjuk yang ada.
Aplikasi Rashdul Kiblat Harian Qiblaty dengan Bahasa pemrograman Java 2 ME merupakan salah satu representatif dari adanya sebuah ijtihad dalam menentukan arah kiblat merupakan konsep yang dapat penulis klasifikasikan kepada adanya corak fiqh yang ada. Karena melihat dari argumen masing-masing para ulama dengan background yang berbeda dan waktu yang berbeda pula akan menjadi tolak ukur corak fiqh mengenai arah kiblat.
Sepintas mengenai aplikasi Rashdul Kiblat Harian “Qiblaty” yang merupakan alat bantu dalam penentuan arah kiblat dengan metode rashdul kiblat. Guna mempermudah perhitungan arah kiblat maka dikembangkan sebuah aplikasi rashdul kiblat bagi pengguna mobile phone berbasis Java dalam penentuan arah kiblat.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: H. Khoirul Anwar, M. Ag; Ahmad Syifaul Anam, SHI., MH.
Uncontrolled Keywords: Arah kiblat; Rashdul Kiblat Harian; Mobile Phone; Java
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.26 Islam and secular disciplines > 297.265 Islam and natural science (Incl. Islamic Astronomy/Ilmu Falak)
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 50202 - Ilmu Falak
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 13 Aug 2015 06:24
Last Modified: 12 Jun 2021 03:43
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4296

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics