Studi Komparasi Hasil Belajar Kognitif Al-Qur’an Hadits antara Siswa yang Sekolah Diniyah dengan Siswa yang Tidak Sekolah Diniyah di MI Falahiyyah Kelas Tinggi Sambung Tembalang Semarang Tahun 2012

Muntohar, Ahmad (2013) Studi Komparasi Hasil Belajar Kognitif Al-Qur’an Hadits antara Siswa yang Sekolah Diniyah dengan Siswa yang Tidak Sekolah Diniyah di MI Falahiyyah Kelas Tinggi Sambung Tembalang Semarang Tahun 2012. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.

[thumbnail of 083111004_Coverdll.pdf]
Preview
Text
083111004_Coverdll.pdf - Cover Image

Download (643kB) | Preview
[thumbnail of 083111004_Bab1.pdf]
Preview
Text
083111004_Bab1.pdf - Accepted Version

Download (84kB) | Preview
[thumbnail of 083111004_Bab2.pdf]
Preview
Text
083111004_Bab2.pdf - Accepted Version

Download (123kB) | Preview
[thumbnail of 083111004_Bab3.pdf]
Preview
Text
083111004_Bab3.pdf - Accepted Version

Download (70kB) | Preview
[thumbnail of 083111004_Bab4.pdf]
Preview
Text
083111004_Bab4.pdf - Accepted Version

Download (111kB) | Preview
[thumbnail of 083111004_Bab5.pdf]
Preview
Text
083111004_Bab5.pdf - Accepted Version

Download (24kB) | Preview
[thumbnail of 083111004_Bibliografi.pdf]
Preview
Text
083111004_Bibliografi.pdf - Bibliography

Download (13kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas studi komparasi hasil belajar Al-Qur’an Hadits: antara siswa yang sekolah Diniyah dengan siswa yang tidak sekolah Diniyah. Kajiannya dilatar belakangi pandangan sebagian masyarakat bahwa sekolah Diniyah kurang berpengaruh terhadap hasil belajar. Studi ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan: (1). Bagaimana Hasil belajar Al-Qur’an Hadits siswa yang sekolah Diniyah kelas V dan VI di MI Falahiyyah Sambung Tembalang Semarang. (2). Bagaimana Hasil belajar Al-Qur’an Hadits siswa yang tidak sekolah Diniyah kelas V dan VI di MI Falahiyyah Sambung Tembalang Semarang (3). Apakah ada perbedaan Hasil belajar Al-Qur’an Hadits antara siswa yang sekolah Diniyah dengan siswa yang tidak sekolah Diniyah kelas V dan VI di MI Falahiyyah Sambung Tembalang Semarang.
Permasalahan tersebut dibahas melalui studi lapangan yang dilaksanakan di MI Falahiyyah Sambung Tembalang Semarang. MI Falahiyyah tersebut dijadikan sebagai sumber data untuk mendapatkan perbedaan hasil belajar siswa yang sekolah Diniyah dengan siswa yang tidak sekolah Diniyah. Datanya diperoleh dengan cara tes dan dokumentasi. Semua data dianalisis dengan pendekatan analisis statistik. Pengujian hipotesis dengan menggunakan rumus
T-test Apabila nilai yang diperoleh lebih besar dari , maka hipotesis yang diajukan peneliti diterima.
Kajian ini menunjukkan bahwa: Hasil belajar Al-Qur,an Hadits siswa yang sekolah Diniyah kelas V dan VI di MI Falahiyyah Sambung Semarang memiliki nilai rata-rata 52,635 dan 82,554 dan Hasil belajar Al-Qur,an Hadits siswa yang tidak sekolah Diniyah kelas V dan VI di MI Falahiyyah Sambung Semarang memiliki nilai rata-rata 37,675 dan 74,743. Hal ini dibuktikan dengan hasil perhitungan analisis t-tes, untuk mengetahi signifikansi hasil belajar siswa jika > maka signifikan, dan sebaliknya jika < maka non signifikan. Dengan taraf signifikan 5%, db 74 diperoleh = 2,00, dan taraf signifikan 1% diperoleh = 2,65. Diperoleh untuk nilai rapor dan soal tes yaitu 3,214 dan 4,543 maka > .
Dengan melihat hasil pengujian hipotesis variabel hasil belajar kognitif Al-Qur’an Hadits siswa yang sekolah Diniyah dan hasil belajar kognitif Al-Qur’an Hadits siswa yang tidak sekolah Diniyah di MI Falahiyyah kelas tinggi Sambung Tembalang Semarang tahun 2012, pada taraf signifikansi 1% dan 5% keduanya menunjukkan signifikan, berarti terdapat perbedaan hasil belajar kognitif Al-Qur’an Hadits siswa yang sekolah Diniyah dengan siswa yang tidak sekolah Diniyah kelas V dan VI di MI Falahiyyah Sambung Tembalang Semarang tahun 2012.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Belajar Al-Qur’an; Belajar Hadits; Sekolah Diniyah; Hasil Belajar Kognitif
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.1 Sources of Islam > 297.12 Al-Quran and Hadith > 297.122 Al-Quran > 297.1224 Recitation and Reading
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.1 Sources of Islam > 297.12 Al-Quran and Hadith > 297.125 Hadits > 297.1251 Study of Text of Hadith
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Arman Khairon
Date Deposited: 05 Dec 2013 07:01
Last Modified: 05 Dec 2013 07:01
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/547

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics