Manajemen daya tarik wisata religi dalam meningkatkan wisatawan di Makam Syekh Jumadil Kubro Semarang

Waro, Muhammad Ahsanul (2018) Manajemen daya tarik wisata religi dalam meningkatkan wisatawan di Makam Syekh Jumadil Kubro Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI FULL.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Skripsi dari Muhammad Ahsanul Waro (131311122) dengan judul “Manajemen Daya Tarik Wisata Religi dalam Meningkatkan Wisatawan di Makam Syekh Jumadil Kubro Semarang”. Penelitian ini memfokuskan pada: Bagaimana manajemen daya tarik wisata religi dalam meningkatkan wisatawan di Makam Syekh Jumadil Kubro Semarang dan apa saja faktor pendukung dan penghambat manajemen daya tarik wisata religi dalam meningkatkan wisatawan di Makam Syekh Jumadil Kubro Semarang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif deskriptif dengan menggunakan pendekatan manajemen. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Penelitian ini tidak menggunakan perhitungan, sehingga menghasilkan data-data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Sumber data yang digunakan diperoleh dari pengurus Makam Syekh Jumadil Kubro Semarang dan kepustakaan yang terkait dengan judul skripsi ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, manajemen daya tarik wisata religi di Makam Syekh Jumadil Kubro Semarang sudah dijalankan dengan baik berdasarkan fungsi-fungsi manajemen sebagai proses kegiatan meliputi adanya rapat koordinasi yang merupakan perencanaan adapun perencanaannya yaitu penambahan kamar mandi/toilet, pindahnya lahan parkir bagi peziarah, membuat susunan panitia yang merupakan pengorganisasian, poin penting dalam manajemen dengan melaksanakan program kegiatan yang merupakan pengerakkan serta evaluasi yang merupakan pengawasan. Dalam pelaksanaan manajemen wisata religi di Makam Syekh Jumadil Kubro Semarang terdapat faktor yang mendukung dan penghambat pelaksanaannya. Dari faktor pendukungnya yaitu Syekh Jumadil kubro merupakan salah seorang ulama’ (Waliyulloh) yang memiliki karomah cukup besar. Beliau adalah seorang yang mempunyai garis keturunan cukup dekat dari Rasulullah SAW yaitu keturunan yang ke-17, sehingga banyak peziarah yang datang dari dalam maupun dari luar daerah Kota Semarang, nilai sejarah yang tinggi, lokasi wisata religi atau makam yang sangat strategis, tempatnya yang selalu bersih serta tidak dipungut biaya apapun untuk masuk diarea makam dan semangat pengurus dalam memberikan pelayanan yang baik dan semangat mengabdi. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu minimnya tempat parkir, bangunan makam yang kecil, keterbatasan anggaran dan keterbatasan personil. Dalam pengelolaan makam Syekh Jumadil Kubro Semarang dikelola langsung oleh Yayasan Syekh Jumadil Kubro Semarang. Lokasi wisata ini dikontrol dan dipantau langsung oleh Dinas Pariwisata Kota Semarang. Upaya yang dilakukan oleh pengelola untuk menjaga area makam Syekh Jumadil Kubro yaitu dengan merawat makam maupun masjid Jami’ Syekh Jumadil Kubro serta menjalankan kegiatan yang ada, mulai dari kegiatan harian, kegiatan mingguan, kegiatan bulanan serta kegiatan tahunan. Setiap Akhir Apit atau Dzulkaidah pada hari kamis malam jum’at setiap tahunnya pihak pengelola melaksanakan Khaul yang diikuti oleh para jamaah Al-Hikmah se-Kota Semarang maupun masyarakat di sekitarnya. Dengan demikian manajemen di makam Syekh Jumadil Kubro Semarang dapat berjalan dengan baik, dari waktu ke waktu secara terus menerus dapat mengalami peningkatan peziarah atau wisatawan. Kesimpulannya adalah dalam manajemen wisata religi makam Syekh Jumadil Kubro pihak pengurus makam sudah menjalankan fungsi-fungsi manajemen sebagai mestinya. Berbagai faktor yang dihadapi baik faktor pendukung dan penghambat dapat dijadikan penunjang dan mampu diselesaikan dengan baik dan tepat.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Manajemen wisata religi; Makam; Wisata ziarah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
900 Geography and history > 910 Geography and travel
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70230 - Manajemen Dakwah (MD)
Depositing User: Fitria Nuraini
Date Deposited: 14 Dec 2018 02:22
Last Modified: 23 May 2021 04:09
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/8780

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics