Strategi pemberdayaan masyarakat melalui majelis taklim : studi pada Majelis Taklim Hishnul Fataa Desa Ujungrusi Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal

Afif, Ahmad Nizar (2018) Strategi pemberdayaan masyarakat melalui majelis taklim : studi pada Majelis Taklim Hishnul Fataa Desa Ujungrusi Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Burning nizar.pdf]
Preview
Text
Burning nizar.pdf - Accepted Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Majelis Taklim dalam persoalan kehidupan masyarakat dan bangsa mempunyai fungsi yang sangat signifikan. Adapun kedudukan Majelis Taklim bukan sekedar tempat berkumpulnya bapak-bapak atau kaum ibu-ibu saja, melainkan penghayatan dan bimbingan perilaku untuk melaksanakan nilai-nilai Islam. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan mengetahui strategi Majelis Taklim Hishnul Fataa dalam memberdayakan masyarakat Desa Ujungrusi Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal, untuk mengetahui fungsi Majelis Takim Hishnul Fataa dalam memberdayakan Masyrakat Desa Ujungrusi Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal, dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat Majelis Taklim Hishnul Fataa dalam memberdayakan masyarakat Desa Ujungrusi Kecamatan adiwerna Kabupaten Tegal. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Data diperoleh dengan wawancara, dokumentasi dan observasi, kemudian diolah dengan menggunakan metode deskriptif analisis yaitu memaparkan secara mendalam dengan apa adanya secara obyektif sesuai dengan data yang dikumpulkan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Majelis Taklim Hishnul Fataa dalam memberdayakan masyarakat Desa Ujungrusi Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal menggunakan teori penguatan dan teori aras mezzo. Majelis Talklim Hishnul Fataa dalam memberdayakan masyarakat ditemukan faktor pendukung dan penghambat. Faktor pendukungnya adalah partisipasi masyarakat dan pemahaman agama secara benar, dengan norma Islam dan gaya hidup masyarakat yang serba materialistik. Adapun faktor pengahambatnya adalah adanya fanatisme dan image negatif terhadap Majelis Taklim Hishnul Fataa dalam proses pengembangan dan pemberdayaan masyarakat.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pemberdayaan masyarakat; Majelis taklim
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70231 - Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Fuad Hasyim
Date Deposited: 02 May 2019 10:04
Last Modified: 13 Dec 2021 09:41
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/9388

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics