Pengaruh tingkat margin dan kualitas pelayanan terhadap minat nasabah pada pembiayaan murabahah tahun 2016-2018 : studi kasus PT. BPRS Suriyah Cabang Semarang

Zunaini, Anindya (2019) Pengaruh tingkat margin dan kualitas pelayanan terhadap minat nasabah pada pembiayaan murabahah tahun 2016-2018 : studi kasus PT. BPRS Suriyah Cabang Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1505036054_Lengkap]
Preview
Text (Skripsi_1505036054_Lengkap)
anindyaEDITq.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis pengaruh tingkat margin dan kualitas pelayanan terhadap minat nasabah pada pembiayaan murabahah. Peneliti menggunakan 80 data responden nasabah pembiayaan murabahah di BPRS Suriyah KC. Semarang pada populasi nasabah pembiayaan murabahah pada tahun 2016-2018. Data yang dikumpulkan tersebut menggunakan teknik pengukuran skala Likert dan dokumentasi serta menggunakan teknik purposive sampling dalam pengambilan sampel reponden dengan bantuan SPSS 16.0. Penelitian ini dianalisis dengan teknik pengujian dengan metode analisa uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji koefisien determinasi (R Square), uji regresi berganda dan uji hipotesis.

Hasil penelitian pada uji T diperoleh bahwa pengaruh tingkat margin dan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat nasabah pada pembiayaan murabahah tahun 2016-2018 di BPRS Suriyah. Nilai t hitung variabel tingkat margin t hitung sebesar 6,469 > t tabel 2,287 dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 serta variabel tingkat kualitas pelayanan t hitung sebesar 7,805 > t tabel 2,287 dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05.

Pada uji F tingkat margin dan kualitas kualitas pelayanan berpengaruh positif terhadap minat nasabah pada pembiayaan murabahah pada tahun 2016-2018 di BPRS Suriyah dilihat dari F hitung > F tabel dengan nilai 130.955 > 3.11 dan nilai probabilitas value (taraf signifikan) sebesar 0,000 < 0,05.

Kemudian dalam pengujian koefisien determinasi (R Square) menunjukan bahwa kedua variabel independen dimana tingkat margin (X1) dan kualitas pelayanan (X2) berpengaruh terhadap variabel dependen yaitu minat nasabah pada pembiayaan murabahah senilai 0,773 atau 77,3% yang dapat diartikan bahwa terdapat adanya pengaruh dari variabel tingkat margin dan kualitas pelayanan dan sisanya senilai 22,7% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak terdapat pada penelitian ini.

Penelitian selanjutnya diharapkan dapat mengembangkan variabel dan indikator lain yang diperkirakan dapat mempengaruhi minat nasabah pada pembiayaan murabahah sehingga dapat menghasilkan nilai yang lebih tinggi serta dapat memberikan gambaran yang lebih luas terhadap permasalahan yang diteliti.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Margin; Kualitas pelayanan; Minat nasabah; Pembiayaan murabahah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.7 Kredit, pembiayaan
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.8 Marketing management (pemasaran, distribusi)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Ricky Dwi Kurnianto
Date Deposited: 24 Oct 2019 07:51
Last Modified: 03 Jul 2021 05:48
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/10122

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics