Manajemen keuangan pada penyediaan air minum dan sanitasi berbasis masyarakat (PAMSIMAS) di Desa Kalirandugede Kecamatan Cepiring Kabupaten Kendal

Ilma, Nur Ishobatul (2019) Manajemen keuangan pada penyediaan air minum dan sanitasi berbasis masyarakat (PAMSIMAS) di Desa Kalirandugede Kecamatan Cepiring Kabupaten Kendal. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of FULL SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
FULL SKRIPSI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Program PAMSIMAS merupakan salah satu aksi nyata program
dari pemerintah dalam upaya pembangunan desa dan peningkatan
penyediaan air minum dan sanitasi. Program tersebut merupakan
bentuk dukungan pemerintah terhadap peningkatan pertumbuhan dan kesejahteraan masyarakat salah satunya melalui program-program pembangunan infrastruktur. Desa Kalirandugede adalah salah satu desa di Kabupaten Kendal yang pada tahun 2009 berhasil mendapatkan dana anggaran dari pemerintah untuk pembangunan PAMSIMAS.

Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah 1)
Bagaimana manajemen keuangan pada PAMSIMAS di Desa
Kalirandugede Kecamatan Cepiring Kabupaten Kendal? 2)
Bagaimana manajemen keuangan pada PAMSIMAS yang ada di Desa
Kalirandugede Kecamatan Cepiring Kabupaten Kendal menurut
persepektif Ekonomi Islam? 3) Bagaimana dampak PAMSIMAS
dalam mengatasi problem yang ada di Desa Kalirandugede Kecamatan Cepiring Kabupaten Kendal?Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen pengelolaan keuangan yang sudah diterapkan oleh KP SPAMS (Kelompok Pengelola Sarana Penyediaan Air Minum dan Sanitasi) serta mengetahui dampak dari adanya PAMSIMAS dalam mengatasi permasalahan yang ada di Desa Kalirandugede

Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan
pendekatan kualitatif. Metode pengumpulan data yang dipakai dalam penelitian ini meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan metode deskriptif, metode ini bertujuan untuk menggambarkan manajemen keuangan di KP SPAMS Tirto Lestari.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Untuk mengukur kinerja
manajemen dalam pelaksanaan manajemen pengelolaan keuangan
yaitu menggunakan rasio BOPO. Berdasarkan rasio BOPO
manajemen keuangan pada KP SPAMS menunjukkan kurang efisien,
karena memang biaya operasional yang dibutuhkan juga besar. 2) Manajemen Keuangan pada KP SPAMS menurut perspektif ekonomi Islam menunjukkan bahwa beberapa sudah sesuai dengan aturan ekonomi Islam, namun dalam mitra kerjasamanya masih bekerjasama dengan bank konvensional untuk pinjaman. 3)PAMSIMAS ini membawa dampak yang sangat baik untuk Desa Kalirandugede. Dampak positif ini tidak hanya berupa dari sisi kesehatan saja, tetapi juga dari sisi sosial budaya dan ekonomi untuk kesejahteraan masyarakat desa.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Manajemen keuangan; Penyediaan air minum; Sanitasi
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
600 Technology (Applied sciences) > 620 Engineering and allied operations > 628 Sanitary and municipal engineering
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.1 Organization Management (Financial, Budgeting)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Fuad Hasyim
Date Deposited: 14 Apr 2020 04:20
Last Modified: 14 Apr 2020 04:20
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/11077

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics