Analisis nilai tambah ekonomi pengelolaan sampah dalam perspektif ekonomi Islam : studi kasus Bank Sampah Kemijen Kelurahan Kemijen Kecamatan Semarang Timur Kota Semarang

Muamanah, Niswatul (2019) Analisis nilai tambah ekonomi pengelolaan sampah dalam perspektif ekonomi Islam : studi kasus Bank Sampah Kemijen Kelurahan Kemijen Kecamatan Semarang Timur Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of NIM1705026200.pdf]
Preview
Text
NIM1705026200.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi adanya nilai tambah ekonomi yang berlaku di bank sampah dalam bentuk finansial. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan potensi nilai tambah ekonomi pengelolaan sampah di bank sampah kemijen, menjelaskan nilai tambah ekonomi pengelolaan sampah tersebut dalam perspektif ekonomi Islam, serta menjelaskan manfaat-manfaat yang terdapat pada pengelolaan sampah.

Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Data yang diperoleh berasal dari data primer, yaitu data yang berasal dari penelitian lapangan secara langsung, antara lain yaitu hasil wawancara dengan pengurus Bank Sampah Kemijen dan masyarakat Kemijen. Selain itu penulis juga menggunakan data sekunder, yaitu data yang dijadikan penunjang data primer. Data sekunder diperoleh dari buku-buku referensi dan jurnal dari karya orang lain. Peneliti melakukan pengumpulan data dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai tambah ekonomi dari pengelolaan sampah masih rendah, karena kesadaran masyarakat dalam mengelola sampah masih sangat memprihatinkan, Keterbatasan tenaga kerja untuk mensosialisasikan tentang program bank sampah kepada masyarakat kurang optimal, serta memasarkan produk kerajinan tangan masih sangat sederhana. Keuntungan yang bisa dirasakan dengan adanya pengelolaan bank sampah yaitu kemampuan finansial dan lingkungan bersih. Menurut perspektif ekonomi Islam, nilai tambah ekonomi pengelolaan sampah merupakan nilai yang ditambahkan dari proses pengelolaan sampah yang menurut Islam itu diperbolehkan dan halal. Selain itu, manfaat-manfaat yang didapatkan yaitu dari segi lingkungan yaitu lingkungan menjadi bersih, dari segi ekonomi yaitu dapat sedikit menambah penghasilan, dari segi pendidikan yaitu dapat memberikan pengetahuan seluruh masyarakat akan pentingnya menabung sampah, dari segi pemerintah yaitu bisa membantu dalam mengurangi timbunan sampah di Kota Semarang khususnya di Kemijen.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Nilai tambah ekonomi; Pengelolaan sampah; Bank sampah; Ekonomi Islam
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
600 Technology (Applied sciences) > 620 Engineering and allied operations > 628 Sanitary and municipal engineering
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Ujang Azwar
Date Deposited: 07 Apr 2020 03:20
Last Modified: 07 Apr 2020 03:20
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/11114

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics