Praktik ṣalat birrul walidain di Desa Gowong Purworejo : studi living Hadis

Muhimah, Muhimah (2020) Praktik ṣalat birrul walidain di Desa Gowong Purworejo : studi living Hadis. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1604026078_MUHIMAH]
Preview
Text (SKRIPSI_1604026078_MUHIMAH)
1604026078 MUHIMAH LENGKAP TUGAS AKHIR.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “Praktik Ṣalāt Birrul Wālidain di Desa Gowong Purworejo (Studi Living Hadis).” Pelaksanaan ṣalāt birrul wālidain di Desa Gowong ini dilaksanakan secara berjamaah di Musala Darul Muslimin yang dipimpin oleh kiai Muhammad Sukendar. Ṣalāt birrul wālidain di Desa Gowong dilakukan pada malam kamis setelah ṣalāt maghrib. Pada ṣalāt birrul wālidain berbeda dengan ṣalat wajib maupun ṣalāt sunnah seperti pada umumnya, karena didalam ṣalat birrul wālidain surat yang dibaca setelah membaca surat al-Fatihah adalah membaca ayat kursi lima kali dan surat mu’awwiżatain masing-masing surat lima kali. Oleh karena itu, berdasarkan hal ini peneliti melakukan penelitian mengenai bagaimana praktik ṣalat birrul wālidain. Sebagaimana rumusan masalah sebagai berikut: (1) Bagaimana latar belakang pelaksanaan ṣalat birrul wālidain di Desa Gowong Kecamatan Kabupaten Purworejo?, (2) Bagaimana resepsi masyarakat Desa Gowong Kecamatan Bruno Kabupaten Purworejo terhadap pelaksanaan ṣalāt birrul wālidain tersebut?.
Penelitian ini merupakan penelitian yang menggunakan penelitian kualitatif lapangan (field research) dengan metode deskriptif kualitatif. Sumber primer dari penelitian ini adalah kiai Muhammad Sukendar sebagai imam dalam praktik ṣalat birrul wālidain di Desa Gowong dan masyarakat desa Gowong. Sedangkan data sekunder dari penelitian ini adalah kitab, buku-buku, serta artikel dan jurnal yang mempunyai hubungan dengan tema penelitian. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara dengan jamaah ṣalat birrul wālidain dan kiai Muhammad Sukendar. Metode observasi ketika pelaksanaan ṣalat birrul wālidain di Desa Gowong Purworejo. Metode dokumentasi berupa berkas pendukung dalam penelitian.
Hasil penelitian dalam skripsi ini adalah (1) Persepsi masyarakat Gowong terhadap ṣalāt birrul adalah Warga masyarakat Desa Gowong menilai bahwa praktik ṣalat birrul wālidain yang dipimpin oleh kiai Muhammad Sukendar merupakan amalan yang baik dan sangat bermanfaat bagi masyarakat. (2).Tujuan dan makna ṣalāt birrul wālidain bagi masyarakat Gowong adalah sebagai sarana mengikuti jejak para ulama, menjadikannya sebagai ladang amal yang sia-sia apabila tidak diamalkan, tidak jarang pula yang memang murni sebagai sarana untuk mendoakan kedua orang tuanya. Sebagai sarana untuk melakukan bakti untuk kedua orangtua. (3). Praktik ṣalāt birrul wālidain di desa Gowong yaitu dilakukan sesudah ṣalāt maghrib setiap malam kamis. Ṣalāt birrul wālidain dimulai dengan niat dan dilanjutkan seperti ṣalāt pada umumnya. Yang membedakan adalah pembacaan surah sesudah membaca surah al-Fatihah adalah wajib membaca ayat kursi sebanyak lima kali, dan membaca surat muawwiżatain masing-masing sebanyak lima kali. Sesudah selesai ṣalāt membaca istighfar dan shalawat sebanyak 15 kali dan dilanjutkan dengan membaca doa dengan dipimpin oleh kiai Muhammad Sukendar.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Salat; Salat Birul Walidain; Living Hadis
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.1 Sources of Islam > 297.12 Al-Quran and Hadith > 297.125 Hadits > 297.1251 Study of Text of Hadith
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76231 - Ilmu Al-Quran dan Tafsir
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 06 Sep 2021 05:11
Last Modified: 06 Sep 2021 05:11
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13232

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics