Pengaruh return on asset, jumlah simpanan mudharabah dan laba bersih bank terhadap tingkat bagi hasil simpanan mudharabah pada bank umum syariah di Indonesia (2015-2018)

Marwati, Elin (2020) Pengaruh return on asset, jumlah simpanan mudharabah dan laba bersih bank terhadap tingkat bagi hasil simpanan mudharabah pada bank umum syariah di Indonesia (2015-2018). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1605036116_ELIN MARWATI]
Preview
Text (SKRIPSI_1605036116_ELIN MARWATI)
SKRIPSI_1605036116_ELIN MARWATI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh ROA, Jumlah simpanan mudharabah dan laba bersih bank terhadap tingkat bagi hasil simpanan mudharabah pada Bank Umum Syariah di Indonesia periode 2015-2018. Salah satu fungsi bank syariah yaitu sebagai lembaga penghimpun dana dari masyarakat dan menyalurkannya kembali kepada pihak yang membutuhkan dana. Produk simpanan mudharabah dalam penelitian ini yaitu pada tabungan mudharabah dan deposito mudharabah, dan teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda, sementara uji hipotesis menggunakan uji parsial (t) dan uji simultan (F) dengan tingkat signifikan 0,05 (5%).
Hasil penelitian untuk persamaan pertama bahwa variabel ROA menunjukkan nilai t hitung sebesar 5,532 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 yang artinya bahwa variabel ROA berpengaruh positif signifikan terhadap tingkat bagi hasil simpanan mudharabah (tabungan). Variabel jumlah simpanan mudharabah (tabungan) menunjukkan nilai t hitung sebesar -0,257 dengan nilai signifikansi sebesar 0,797 > 0,05 yang artinya jumlah simpanan mudharabah (tabungan) tidak berpengaruh terhadap tingkat bagi hasil simpanan mudharabah (tabungan). Variabel laba bersih bank menunjukkan nilai t hitung sebesar 2,755 dan signifikansi sebesar 0,007 <0,05. Artinya bahwa variabel laba bersih bank berpengaruh terhadap tingkat bagi hasil simpanan mudharabah (tabungan).
Hasil penelitian untuk persamaan kedua bahwa variabel ROA menunjukkan nilai t hitung sebesar sebesar 3,720 dan signifikansi sebesar 0,000 < 0,05, yang artinya bahwa ROA berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat bagi hasil simpanan mudharabah (deposito). Variabel jumlah simpanan (deposito) menunjukkan nilai t hitung sebesar -3,554 dan signifikansi sebesar 0,001<0,05, yang artinya bahwa variabel jumlah simpanan mudharabah (deposito) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap tingkat bagi hasil simpanan mudharabah (deposito). Variabel laba bersih bank menunjukkan nilai t hitung sebesar 2,154 dan signifikansi sebesar 0,033 < 0,05. Artinya bahwa variabel laba bersih bank berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat bagi hasil simpanan mudharabah (deposito).

The purpose of this study is to determine the effect of ROA, Number of mudharabah savings and net profit of the Bank on the level of profit sharing of mudharabah savings in Islamic Commercial Banks in Indonesia for the 2015-2018 period. One of the duties of Islamic banks is as an institution to collect funds from thepublic and channel it back to those who need funds. Mudharabah savings product in this study are on mudharabah savings and mudharabah deposits, and the analysis technique used in this study is multiple linear regression, while hypothesis testing used partial test (t) and simultanieous test (F) with a significant level of 0,05 (5%).
The results of the study for the first equation that the ROA variable shows the value of t arithmetic 0f 5,532 with a significance value of 0,000< 0,05 which means that the ROA variable has a significant positive effect on the level of profit sharing for mudharabah savings (savings). The vaiable amount of mudharabah savings (savings) showsthe t value of -0,257 with a significance value of 0,797 > 0,05 which means the amount of mudharabah savings (savings) has no significant effecton the profir sharing rate of t arithmetic of 2,755 and the significance of 0,007<0,05. This means that the bank’s net profit variable influences the profit sharing rate for mudharabah (savings) savings.
The results of the research for the second equation that the ROA variable shows the value of t arithmetic of 3,720 and a significance of 0,000<0,05, which means that ROA has a positive and significant effect on the level of profit sharing of mudharabah deposits (deposits). The variable number of deposits (deposits) shows the value of t count of -3.554 and a significance of 0.001 <0.05, which means that the variable number of mudharabah deposits (deposits) has a negative and significant effect on the level of profit sharing of mudharabah deposits (deposits). The bank net income variable shows the t value of 2.154 and a significance of 0.033 <0.05. This means that the bank's net profit variable has a positive and significant effect on the profit sharing rate for mudharabah deposits (deposits).

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Return on Asset (ROA); Simpanan mudharabah; Tabungan; Deposito; Laba bersih; Bank syariah; Bagi hasil
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.1 Bank dan perbankan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61206 - Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: Agus Wayan Yulianto
Date Deposited: 06 Sep 2021 13:29
Last Modified: 06 Sep 2021 13:29
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13264

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics