Nilai-nilai filosofis dalam tradisi arak-arakan bergondo Kyai Daruno Ni Daruni di Dusun Bugel Kecamatan Panjatan Kabupaten Kulon Progo

Astuti, Andri (2021) Nilai-nilai filosofis dalam tradisi arak-arakan bergondo Kyai Daruno Ni Daruni di Dusun Bugel Kecamatan Panjatan Kabupaten Kulon Progo. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 1504016007_Andri astuti_SKRIPSI LENGKAP] Text (1504016007_Andri astuti_SKRIPSI LENGKAP)
ANDRI ASTUTI- TUGAS AKHIR LENGKAP _1504016007.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Andri astuti (1504016007) Nilai-Nilai Filosofis Dalam Tradisi Arak-arakan Bergondo Kyai Daruno Ni Daruni di Dusun Bugel Kecamatan Panjatan Kabupaten Kulon Progo.
Masyarakat Jawa masih mempertahankan tradisi. Biasanya tradisi-tradisi suku jawa tersebut berupa tradisi-tradisi slametan yang berhubungan dengan lingkungan hidup dan hari-hari besar keagamaan. Upacara tradisi pada hakikatnya dilakukan untuk menghormati, mensyukuri dan meminta pada Tuhanya. Pemujaan dan penghormatan kepada leluhur bermula dari perasaan takut, segan dan hormat terhadap leluhurnya. Perasaan ini timbul karena masyarakat mempercayaai adanya sesuatu yang luar biasa yang berada di luar kekuasaan manusia yang tidak nampak oleh mata. Dalam hal ini dapat dilihat dari tradisi arak-arakan bergondo kyai daruno ni daruni di dusun bugel kecamatan panjatan kabupaten kulon progo.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai-nilai filosofis yang terkandung dalam tradisi arak-arakan bergondo kyai daruno ni daruni di dusun bugel kecamatan panjatan kabupaten kulon progo. Penelitian menggunakan metode kualitatif yang berbentuk field research dengan analisis deskriptif dan fenomenologi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Obyek penelitian ini yaitu tradisi arak-arakan bergondo kyai daruno ni daruni yang ada di dusun bugel.
Berdasarkan hasil penelitian yang didapatkan oleh penulis adalah masyarakat dusun bugel masih memiliki kepercayaan yang kuat mengenai tradisi arak-arakan bergondo kyai daruno ni daruni sebagai warisan dari leluhur yang telah lama ada sehingga tradisi masih dilaksanakan dan dilestarikan hingga saat ini. Proses pelaksanaan tradisi arak-arakan bergondo kyai daruno ni daruni yaitu pembentukan panitia, pembawa sesaji, tombak, membuat gunungan hasil pertanian, do’a dipimpin oleh sesepuh desa, dan ditutup dengan tari-tarian jawa dan malamnya pengajian akbar. Adapun nilai-nilai filosofis tradisi arak-arakan bergondo kyai daruno ni daruni: sosial kemasyarakatan, nilai pelestarian budaya, dan nilai agama. Yang terkandung didalamnya wujud terimakasih kepada Tuhan Yang Maha Esa, sebagai melestarikan warisan nenek moyang, dan perwujudan sikap rukun.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Tradisi; Nilai-nilai filosofis; Slametan
Subjects: 300 Social sciences > 390 Customs, etiquette, folklore > 394 General customs
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76237 - Aqidah Filsafat Islam
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 06 Dec 2021 05:26
Last Modified: 06 Dec 2021 05:26
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/14259

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics