Strategi penanganan pembiayaan bermasalah di KSPPS Al Hikmah Ungaran cabang Bandungan

Pribadi, Rizal Muhammad (2021) Strategi penanganan pembiayaan bermasalah di KSPPS Al Hikmah Ungaran cabang Bandungan. Diploma thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of TUGAS AKHIR_1805015027_RIZAL_MUHAMMAD_PRIBADI] Text (TUGAS AKHIR_1805015027_RIZAL_MUHAMMAD_PRIBADI)
Skripsi Lengkap Rizal MP (1805015027) - rizal pribadi.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Pembiayaan bermasalah merupakan permasalahan yang kerap terjadi di suatu lembaga yang menyalurkan pembiayaan baik sifatnya produktif atau konsumtif. Hal ini juga dialami oleh KSPPS Al-Hikmah kantor cabang Bandungan yang telah beroperasi menyalurkan pembiayaan kepada umat. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui factor-faktor apa saja yang menyebabkan terjadinya pembiayaan bermasalah serta bagaimana strategi penanganan dan pencegahan dari KSPPS Al-Hikmah kantor cabang Bandungan dalam menyikapi permasalahan pembiayaan bermasalah tersebut.Penelitian in menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif yang menggunakan data primer serta data sekunder. Data primer ini diambil dari hasil observasi dan wawancara langsung dengan pegawai KSPPS Al-Hikmah kantor cabang Bandungan. Sedangkan data sekunder penulis dapatkan dari hasil pengumpulan dokumen-dokumen dari KSPPS Al-Hikmah kantor cabang Bandungan serta beberapa literature studi pustaka baik dari buku, jurnal, atau skripsi terdahulu.Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa terdapat dua factor utama yang menyebabkan terjadinya pembiayaan bermasalah, yaitu factor internal dan factor eksternal. Faktor internal meliputi human eror dari pihak KSPPS atas ketidaktelitian dari analisis nilai jual barang. Factor eksternal meliputi kesengajaan nasabah tidak ingin membayar serta keadaan real nasabah karena tidak mampu lagi untuk membayar angsuran. Kemudian strategi dalam penanganan dan pencegahan yaitu: a) via telfon dan kunjungan rumah, b)strategi 3R, c) penyitaan jaminan, d) penjadwalan ulang akad qard. Kemudian untuk mencegah permasalahan tersebut, KSPPS Al-Hikmah melakukan analisis pembiayaan berupa 5C + 1S, pemberian pembiayaan sesuai kemampuan nasabah serta menghindari pinjaman yang sifatnya konsumtif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Strategi; Penanganan; Pembiayaan bermasalah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61406 - Perbankan Syariah (D3)
Depositing User: Wati Rimayanti
Date Deposited: 14 Dec 2021 11:06
Last Modified: 14 Dec 2021 11:06
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/14394

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics