Pengaruh Return On Asset (ROA), Net Profit Margin (NPM), Current Ratio (CR), dan Earning Per Share (EPS) terhadap return saham syariah pada perusahaan yang terdaftar dalam Jakarta Islamic Index (JII) periode tahun 2016 - 2019

Hartati, Tri Eka (2021) Pengaruh Return On Asset (ROA), Net Profit Margin (NPM), Current Ratio (CR), dan Earning Per Share (EPS) terhadap return saham syariah pada perusahaan yang terdaftar dalam Jakarta Islamic Index (JII) periode tahun 2016 - 2019. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1705046032_TRI_EKA_HARTATI] Text (SKRIPSI_1705046032_TRI_EKA_HARTATI)
1705046032_TRI EKA HARTATI_Lengkap Tugas Akhir - tri eka.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Return On Asset (ROA), Net Profit Margin (NPM), Current Ratio (CR), dan Earning Per Share (EPS) terhadap return saham syariah pada perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII). Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif yang diperoleh dari data sekunder dengan menggunakan studi pustaka dan dokumentasi sebagai metode pengumpulan data. Jumlah sampel data yang digunakan sebanyak 21 perusahaan yang konsisten terdaftar di JII dengan kategori data time series selama 4 tahun yaitu dari tahun 2016 sampai dengan tahun 2019 dengan purposive sampling sebagai metode pengambilan sampel. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu menggunakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan program aplikasi komputer statistik SPSS (Statistical Package For Social Science).
Variabel independen terdiri dari Return On Asset (ROA), Net Profit Margin (NPM), Current Ratio (CR), dan Earning Per Share (EPS). Sedangkan variabel dependen adalah return saham syariah. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan penelitian dapat disimpulkan bahwa secara parsial variabel Return On Asset (ROA), Net Profit Margin (NPM), dan Current Ratio (CR) tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham syariah. Sedangkan hanya variabel Earning Per Share (EPS) yang memiliki pengaruh signifkan terhadap return saham syariah. Hasil analisis regresi secara simultan menunjukkan bahwa Return On Asset (ROA), Net Profit Margin (NPM), Current Ratio (CR), dan Earning Per Share (EPS) secara bersama-sama memiliki pengaruh signifikan terhadap return saham syariah.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: ROA; NPM; CR; EPS; Return; JII
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 62202 - Akuntansi Syariah
Depositing User: Wati Rimayanti
Date Deposited: 23 Dec 2021 03:41
Last Modified: 23 Dec 2021 03:41
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/14594

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics