Persepsi keluarga sakinah bagi pasangan penderita penyakit kusta dalam perspektif hukum Islam: studi Kasus di Dusun Nganget Desa Kedungjambe Kecamatan Singgahan Kabupaten Tuban

IZZAH, NI'MATUL (2021) Persepsi keluarga sakinah bagi pasangan penderita penyakit kusta dalam perspektif hukum Islam: studi Kasus di Dusun Nganget Desa Kedungjambe Kecamatan Singgahan Kabupaten Tuban. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1702016089_NI'MATUL_IZZAH] Text (SKRIPSI_1702016089_NI'MATUL_IZZAH)
1702016089_Ni_matu Izzah_Tugas Akhir - Nimatul Izzah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Pernikahan merupakan sarana ibadah yang dilakukan oleh para pasangan suami istri. Dalam pembentukannya, tujuan di ciptakanya pernikahan yaitu untuk membentuk sebuah keluarga yang didalamnya terdapat ketenangan, harmonis, dan sakinah. Akan tetapi dalam membentuk keluarga sakinah tentu tidak mudah banyak hambatan-hambatan dalam pelaksanaannya, terutama bagi keluarga penderita penyakit kusta. Kusta adalah penyakit yang di sebabkan oleh bacteri mycrobacterium leprea penyakit ini bisa menyerang siapapun mulai dari yang tua dewasa ataupun anak-anak. Salah satu lokasi daerah yang dijadikan sebagai pengasingan atau rehabilitasi penderita kusta yaitu Dusun Nganget ini berdiri sejak tahun 1935 merupakan bentukan kolonial Belanda yang di gunakan sebagai koloni kusta. Meskipun dengan penyakit yang diderita mampu melaksanakan kehidupan rumah tangga yang sakinah.
Melalui persoalan tersebut, maka dilakukan penelitian di Dusun Nganget Desa Kedungjambe Kecamatan Singgahan Kabupaten Tuban dengan rumusan masalah sebagai berikut: 1). Bagaimana persepsi pasangan suami istri penderita penyakit kusta dalam membentuk le;uarga sakinah? 2). Bagaimana persepsi pasangan suami istri penderita penyakit kusta dalam membentuk keluarga sakinah perspektif hukum islam?. Tujuan penelitian skripsi ini yaitu untuk mengetahui persepsi keluarga sakinah bagi pasangan penderita penyakit kusta.
Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research) dan penelitian ini bersifat deskriptif-analitik yaitu bertujuan untuk memberikan gambaran yang terjadi pada keluarga penderita kusta dalam menggapai keluarga sakinah. Sumber data pada penulisan ini dengan menggunakan wawancara terhadap para pihak keluarga penderita kusta dan didukung dengan kajian pustaka yang berkaitan dengan penerapan keluaraga sakinah.
Setelah melakukan penelitian, maka penulis menemukan pembagian peran suami istri penderita kusta, yaitu: suami tetap mencari nafkah untuk keluarganya walaupun dengan keterbatasan fisiknya, dan istri menjadi ibu rumah tangga yang baik, dan membantu suaminya dalam mencari nafkah semampunya. Serta dalam pembentukan penerapan keluarga sakinah memperhatikan hal-hal sebagai berikut: 1). Selalu bersyukur mendapat nikmat 2). Senantiasa bersabar saat ditimpa kesulitan 3). Selalu berprasangka baik terhadap pasangan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Sakinah; Keluarga penderita kusta
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.57 Religious experience, life, practice > 297.577 Marriage and family life
Depositing User: Wati Rimayanti
Date Deposited: 18 Dec 2021 02:05
Last Modified: 18 Dec 2021 02:05
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/14796

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics