Pengaruh pergeseran lempeng bumi terhadap keakurasian arah kiblat : studi kasus masjid tua di Kota Semarang

Purba, Thiopan riadho (2021) Pengaruh pergeseran lempeng bumi terhadap keakurasian arah kiblat : studi kasus masjid tua di Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universutas Negri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1602046003_THIOPAN RIADHO PURBA] Text (SKRIPSI_1602046003_THIOPAN RIADHO PURBA)
1602046003_THIOPAN RIAHDO PURBA_FULL SKRIPSI - Thiopan Purba.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Indonesia merupkan negara kepulauan yang terletak pada pertemuan tiga lempeng tektonik aktif dunia yaitu Lempeng Eurasia, Lempeng Indo-Australia dan Lempeng Pasifik yang tetap bergerak satu sama lainnya. Kondisi ini menjadikan Indonesia sebagai daerah tektonik aktif dengan tingkat seismisitas atau kegempaan yang tinggi. Sudah sejak lama para ahli kebumian mengetahui bahwa daratan-daratan yang ada di muka Bumi ini sebenarnya tidaklah tetap di tempatnya, tetapi secara perlahan daratan-daratan tersebut bermigrasi sepanjang bola bumi.
Dampak pergeseran ini sedikit banyaknya menimbulkan polemik bagi penulis sendiri, yakni ketika adanya pergeseran lempeng bumi tanpa disadari dapat mempengaruhi pergeseran arah kiblat dalam kurun waktu yang lama. Maka dari itu penting kiranya penulis mengetahui bagaimana keadaan arah kiblat masjid-masjid tua di Kota Semarang dan juga bagaimanakah pengaruh pergeseran lempeng bumi terhadap keakurasian arah kiblat?
Metode penelitian ini menggunakan metode kualitafif yang tergolong pada penelitian lapangan (Field Research) yaitu penelitian yang dilakukan dengan melakukan observasi langsung terhadap objek yang dikaji dilapangan. Karena penelitian ini bertujuan menemukan pengaruh pergeseran lempeng bumi terhadap keakurasian arah kiblat di masjid-masjid tua Kota Semarang yang dibuktikan dengan pengukuran arah kiblat menggunakan Theodolite dan Mizwalah. Sumber data primer diperoleh dari hasil wawancara bersama ketua pengurus Masjid Taqwa Sekayu dan Masjid Layur Menara dan hasil observasi pengukuran arah kiblat. Sedangkan data skunder diperoleh melalui data kepustakaan berupa: buku, ensiklopedi, artikel, karya ilmiyah, jurnal ilmiyah, dan lain-lain. Metode pengolahan data pada penelitian ini dilakukan dengan cara: editing, verifikasi, dan analisis.
Penelitian ini menghasilkan dua kesimpulan. Pertama, arah kiblat Masjid Takwa Sekayu saat ini sudah tepat mengarah ke Kakbah, namun bila mengikuti arah bangunan pada saat pertama kali dibangun, arah kiblat masjid melenceng sekitar 35̊ dari azimuth kiblat ke arah barat. Arah kiblat Masjid Layur Menara sedikit melenceng sekitar 10̊ ke arah barat-utara. Kedua, pergeseran lempeng bumi tidak mempengaruhi arah kiblat dikarenakan pergeserannya masih dalam titik kordinat yang sama. Adanya selisih arah kiblat pada masjid tua di Kota Semarang dikarenakan simtem perhitungan yang tradisional pada saat perhitungan awal pembangunan masjid. Sehingga jika membandingkan dengan sistem perhitungan modern dengan bantuan teknologi hasil dan keakurasiannya berbeda jauh dengan sistem perhitungan tradisional.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pergeseran lempeng bumi; Tektonik; Arah kiblat; Masjid tua
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.26 Islam and secular disciplines > 297.265 Islam and natural science (Incl. Islamic Astronomy/Ilmu Falak)
500 Natural sciences and mathematics > 520 Astronomy and allied sciences > 525 Earth (Astronomical geography)
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 50202 - Ilmu Falak
Depositing User: Nadia Maida Amalia Amalia
Date Deposited: 04 Apr 2022 01:48
Last Modified: 04 Apr 2022 01:48
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/15720

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics