Toleransi dalam novel Islammu adalah Maharku karya Ario Muhammad

Qonita, Afifah Isnaini Syifa (2020) Toleransi dalam novel Islammu adalah Maharku karya Ario Muhammad. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1601026055_Afifah Isnaini Syifa Qonita;] Text (SKRIPSI_1601026055_Afifah Isnaini Syifa Qonita;)
SKRIPSI_1601026055_Afifah Isnaini Syifa Qonita;.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Melihat terjadinya kasus-kasus intoleransi yang terjadi di Indonesia membuat penulis membuat penelitian yang bertemakan toleransi. Toleransi berarti sikap saling menghargai tanpa memandang ras, suku, bangsa, dan agama. Toleransi sangat penting diterapkan melihat negara kita yang penuh dengan kemajemukan. Dengan menerapkan sikap toleransi, tentu akan membuat kehidupan bermasyarakat penuh dengan rasa cinta damai. Seperti Indonesia negara yang memiliki berbagai macam ras, suku, dan budaya. Tiap manusia harus menjalin hubungan baik dengan lingkungannya dengan sikap saling menghormati dan mengasihi. Sehingga dapat digunakan dalam bersosialisasi ditengah-tengah kemajemukan masyarakat Indonesia.
Berdasarkan konteks tersebut maka muncul pertanyaan: Bagaimana nilai toleransi ditunjukkan dalam novel “Islammu Adalah Maharku” karya Ario Muhammad. Adapun tujuan yang hendak dicapai dalam penulisan skripsi ini dalah untuk mendeskripsikan dan menjelaskan tentang nilai toleransi yang terdapat dalam novel “Islammu Adalah Maharku” karya Ario Muhammad. Metodelogi dalam penelitian ini menggunakan jenis penilitian kualitatif, dengan pendekatan analisis semiotik Charles Sanders Peirce. Menggunakan salah satu teori Peirce yaitu segitiga semiotik yang terdiri dari representamen (ikon, indeks, dan simbol), objek, dan interpretan. Dari tiga unsur diatas menghasilkan rangkaian hubungan yang disebut dengan proses semiosis. Selain itu, data yang peneliti gunakan didapatkan dari potongan-potongan dialog/paragraf dalam novel yang mengandung tanda-tanda atau simbol-simbol berupa nilai toleransi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam Novel “Islammu Adalah Maharku” karya Ario Muhammad terdapat lima nilai toleransi diantaranya tolong menolong, menghargai pendapat orang lain, menghormati budaya orang lain, menghormati keyakinan orang lain, dan berteman dengan siapapun tanpa membedakan agama.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Toleransi; Semiotika; Novel
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 201 Religious mythology, general classes of religion, interreligious relations and attitudes, social theology
300 Social sciences > 302 Social interaction
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI)
Depositing User: Mega Adjie Wikhda
Date Deposited: 23 Apr 2022 01:49
Last Modified: 23 Apr 2022 01:49
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/15982

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics