Pemanfaatan selulosa dari koran bekas teraktivasi KOH sebagai adsorben ion logam Cu(II)

Putri, Leni Sarastini (2021) Pemanfaatan selulosa dari koran bekas teraktivasi KOH sebagai adsorben ion logam Cu(II). Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO.

[thumbnail of Skripsi_1708036012_Leni Sarastini Putri_Lengkap] Text (Skripsi_1708036012_Leni Sarastini Putri_Lengkap)
1708036012_Leni Sarastini Putri_Lengkap Tugas Akhir - 51-Leni Sarastini Putri.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Perkembangan kegiatan industri terutama sektor penambangan serta pengelasan logam akan meningkatkan permasalahan lingkungan, salah satunya adalah pencemaran air oleh logam berat Cu(II) yang melebihi ambang batas akibat dari pembuangan limbah industri ke lingkungan. Oleh karena itu, diperlukan solusi alternatif untuk mengatasi permasalahan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efisiensi adsorpsi logam berat Cu(II) oleh adsorben dari koran bekas yang mengandung selulosa dengan KOH sebagai aktivator yang diharapkan dapat mengurangi kadar logam berat Cu(II) pada perairan. Variabel yang digunakan yaitu pH larutan, dosis adsorben, waktu kontak, serta konsentrasi larutan. Koran bekas diaktivasi dengan KOH kemudian dikeringkan dan dikalsinasi. Kemudian dilakukan tahap adsorpsi terhadap variasi yang telah ditentukan. Larutan Cu(II) hasil adsorpsi dianalisis dengan Spektrofotometer Serapan Atom (SSA) untuk mengetahui efisiensi adsorpsinya. Pengujian juga dilakukan dengan instrumen FTIR (Fourier Transform Infra Red) terhadap kertas koran bekas non-aktivasi (KKB-NA), teraktivasi KOH tanpa kalsinasi (KKB-TTK), serta teraktivasi KOH dan terkalsinasi (KKB-TT) untuk mengetahui gugus fungsi yang berperan dalam proses adsorpsi. Hasil karakterisasi FTIR menunjukkan adanya gugus fungsi karbonil dan hidroksil sebagai pengikat adsorbat. Efisiensi adsorpsi terbaik terjadi pada pH 5, massa adsorben 0,02 gram, waktu kontak 3 jam, dan konsentrasi awal larutan sebesar 15,5 ppm, dengan nilai Qe sebesar 15,33 mg/g dan efisiensi adsorpsi sebesar 98,90%. Kinetika kimia pada penelitian ini mengikuti persamaan kinetika pseudo orde 2 dengan R2 = 0.9999 serta merupakan isoterm adsorpsi Langmuir dengan nilai R2 sebesar 0,9876 dan nilai KL sebesar 1,199142764 serta nilai Qmax sebesar 2,749518834.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Logam Cu; Adsorben; Koran bekas
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences > 546 Inorganic chemistry
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 47201 - Kimia
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 12 Sep 2022 08:44
Last Modified: 12 Sep 2022 08:44
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/16645

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics