Peran tarekat Qadiriyah Wa Naqsabandiyah dalam meningkatkan motivasi ibadah dan akhlak santri baru : studi kasus Ponpes Al-Madani Dukuh Terwidi Kelurahan Plalangan Kecamatan Gunungpati Kota Semarang

Munadi, Agus Hasan (2021) Peran tarekat Qadiriyah Wa Naqsabandiyah dalam meningkatkan motivasi ibadah dan akhlak santri baru : studi kasus Ponpes Al-Madani Dukuh Terwidi Kelurahan Plalangan Kecamatan Gunungpati Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO.

[thumbnail of Skripsi_1604016063_Agus Hasan Munadi_Lengkap] Text (Skripsi_1604016063_Agus Hasan Munadi_Lengkap)
1604016063_Agus Hasan Munadi_Lengkap Tugas Akhir - Agus Hasan.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Motivasi ibadah dan akhlak di masa sekarang sangat penting untuk direalisasikan, karena sekarang banyak berita tentang anak muda semakin kesini sangat tidak mempunyai etika,.sopan dan santun terhadap orang yang lebih tua, Apalagi di dunia pesantren yang mayoritas didalamnya mempunyai beragam latar belakang sosial yang berbeda di setiap santri. Oleh karena itu dengan adanya motivasi akhlak dan ibadah santri yang di berikan oleh mursyid tarekat qadiriyah wa naqsabandiyah lingkungan pesantren menjadikan dan mencetak santri yang mempunyai akhlak dan ibadah yang berkualitas.
Penelitian ini berjudul “Peran Tarekat Qadiriyah Wa Naqsabandiyah dalam meningkatkan motivasi ibadah dan akhlak santri ” (Studi Kasus di Pondok Pesantren Al-Madani Dukuh Terwidi Kelurahan Plalangan Kecamatan Gunungpati..Kota Semarang), tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan dan memahami motivasi ibadah dan akhlak santri yang telah di berikan pengasuh (Mursyid Tarekat Qadiriyah Wa Naqsabandiyah) di Pondok Pesantren Al-Madani.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data di peroleh dari sumber data primer yaitu sumber data yang diperoleh langsung dari narasumber, dalam penelitian ini mewawancarai pengasuh pondok, Asatidz, santri, serta pengurus Pondok Pesantren Al-Madani. Dengan metode random sampling dengan populasi 348, yang menjadi narasumber atau sampelnya sebanyak 30 orang dan di pilih secara acak. Sumber data yang lain diperoleh dari sumber data sekunder, sumber yang menjadi pelengkap untuk penelitian ini. Sumber data sekunder antara lain: jurnal, dokumentasi, dan artikel yang berkaitan dengan motivasi ibadah dan akhlah santri dari tarekat qadiriyah wa naqsabandiyah di pesantren.
Hasil penelitian menunjukan bahwa konsep motivasi pengasuh (Mursyid Tarekat Qadiriyah Wa Naqsabandiyah) di pesantren ini meliputi aspek ukwah, tasawuf dan akhlak, yang didalamnya mengajarkan hal yang positif dan baik. Terutama dalam hal ibadah, dan akhlak. Dari saling bersama-sama mengedepankan kebersamaan, saling mengingatkan. Persepsi santri terhadap motivasi seorang mursyid di Pesantren Al Madani cukup baik, dari 30 informan terdapat 23 informan mengetahui dan memahami. Hal ini juga di karenakan atas adanya kesadaran, ketekunan, dan ketauladanan dari pengasuh serta dengan dewan guru dan Asatidz Pondok Pesantren Al Madani mengenai motivasi ibadah dan akhlak santri.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Motivasi; Tarekat Qadiriyah Wa Naqsabandiyah; Akhlak; Ibadah; Santri
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.4 Sufism > 297.45 Sufi ethics
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76237 - Aqidah Filsafat Islam
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 13 Sep 2022 08:48
Last Modified: 13 Sep 2022 08:48
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/16811

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics