Manajemen mutu sarana dan prasarana pembelajaran di MTs N 1 Pekalongan

Marnita, Esa Bhakti (2022) Manajemen mutu sarana dan prasarana pembelajaran di MTs N 1 Pekalongan. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1703036033_Esa_Bhakti_Marnita] Text (Skripsi_1703036033_Esa_Bhakti_Marnita)
Skripsi_1703036033_Esa_Bhakti_Marnita.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Mutu merupakan sesuatu yang dianggap salah satu bagian penting, karena mutu pada dasarnya menunjukkan keunggulan suatu produk jika dibandingkan dengan produk lainnya. Peningkatan mutu merupakan usaha dari setiap lembaga-lembaga pendidikan penghasil produk barang tetapi juga produk jasa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perencanaan mutu sarana prasarana, pelaksanaan mutu sarana prasarana, evaluasi sarana prasarana dan tindak lanjut mutu sarana prasarana di MTs N 1 Pekalongan. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif, dengan metode desriptif melalui studi lapangan yang dilakukan di MTs N 1 Pekalongan. Adapun perolehan datanya menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Perencanaan mutu sarana prasarana di MTs N 1 Pekalongan meliputi beberapa kegiatan diantaranya adalah rapat perencanaan setiap menjelang tahun ajaran baru, menganalisis SWOT, menentukan sasaran dan strategi peningkatan muru sarpras, dan menetapkan rencana kegiatan pengembangan sarpras. (2) Pelaksanaan mutu sarana prasarana dengan mengadakan barang untuk menunjang kegiatan pembelajaran, melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan. (3) Evaluasi mutu sarana prasarana dilakukan dengan mengevaluasi rencana kegiatan peningkatan mutu dan evaluasi terhadap sarpras. (4) Tindak lanjut mutu sarana prasarana dilakukan dengan perbaikan program peningkatan mutu sarana dan prasarana. (5) dampak manajemen mutu sarana dan prasarana terhadap mutu pembelajaran.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Manajemen Mutu; Sarana dan Prasarana; Pembelajaran
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.2 Administrasi sekolah, administrasi pendidikan
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.6 Gedung dan bangunan sekolah, fasilitas fisik pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: Putri Ayu Novita
Date Deposited: 07 Oct 2022 08:27
Last Modified: 07 Oct 2022 08:27
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17171

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics