Pengaruh mekanisme good corporate governance, rasio keuangan dan ukuran perusahaan : studi kasus pada sukuk perusahaan non keuangan tahun 2016-2020

Yulianingrum, Rismaulida (2021) Pengaruh mekanisme good corporate governance, rasio keuangan dan ukuran perusahaan : studi kasus pada sukuk perusahaan non keuangan tahun 2016-2020. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO.

[thumbnail of Skripsi_1805046069_Rismaulida Yulianingrum_Lengkap] Text (Skripsi_1805046069_Rismaulida Yulianingrum_Lengkap)
1805046069_RISMAULIDA YULIANINGRUM_FULL SKRIPSI - Rismaulida Yulia.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari variabel independen yaitu mekanisme Good Corporate Governance yang diwakili oleh Kepemilikan Institusional dan Dewan Komisaris Independent, dan Rasio Keuangan yang diwakili oleh Rasio Likuiditas (CR), Rasio Profitabilitas (ROA) dan Rasio Leverage (DER) dan Ukuran Perusahaan terhadap Peringkat Sukuk yang diterbitkan perusahaan non-keuangan yang terdaftar di Badan Pemeringkat Pefindo tahun 2016-2020. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Data populasi diambil dari perusahaan-perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling untuk pengambilan sampelnya. Sampel perusahaan yang digunakan adalah 16 sukuk dari 6 perusahaan yang memenuhi kriteria sampel. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kepemilikan Institusional tidak berpengaruh signifikan terhadap peringkat sukuk, Dewan Komisaris Independen tidak berpengaruh signifikan terhadap peringkat sukuk, Likuiditas berpengaruh signifikan terhadap peringkat sukuk, Profitabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap peringkat sukuk, Leverage tidak berpengaruh signifikan terhadap peringkat sukuk, Ukuran Perusahaan tidak berpengaruh signifikan terhadap peringkat sukuk.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Kepemilikan institusional; Komisaris independen; Rasio likuiditas; Rasio profitabilitas; Rasio leverage; Ukuran perusahaan; Peringkat sukuk
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.6 Investasi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 62202 - Akuntansi Syariah
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 15 Oct 2022 02:17
Last Modified: 15 Oct 2022 02:17
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17515

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics