Tinjauan hukum Islam terhadap praktik jual beli undian berhadiah di Shopee : studi kasus di akun olshop gudang serbu

Tina, Lina Mei (2022) Tinjauan hukum Islam terhadap praktik jual beli undian berhadiah di Shopee : studi kasus di akun olshop gudang serbu. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1802036125_Lina_Mei_Tina_Lengkap] Text (Skripsi_1802036125_Lina_Mei_Tina_Lengkap)
Skripsi_1802036125_Lina_Mei_Tina.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Undian berhadiah merupakan sesuatu yang sedang menjadi tren baru dalam sistem jual beli online dan cukup banyak diminati oleh kalangan masyarakat Indonesia baik dari kalangan muda hingga kalangan dewasa. Daya tarik jual beli undian berhadiah sendiri terletak pada prouduk hadiah bernilai tinggi yang ditawarkan dengan hanya mengeluarkan atau membayar nominal kecil untuk membeli undian tersebut. Namun dalam sistem jual beli undian berhadiah ternyata menyebabkan pro dan kontra dari kalangan sebagian ulama karena syarat akan ketidakjelasan serta dinilai mengandung unsur untung-untungan atau spekulasi tinggi. Sehingga menyebabkan permasalahan menegani praktik jual beli undian berhadiah ini apakah boleh halal dalam jual beli pandangan Hukum Ekonomi Syariah.
Dari sedikit pemaparan mengenai latar belakang di atas tersusunlah dua rumusan masalah yang akan diteliti dalam skripsi ini. Rumusan masalah pertama adalah bagaimana praktik jual beli undian berhadiah yang dilakukan di akun Gudang Serbu. Selanjutnya rumusan masalah kedua adalah bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap praktik jual beli undian berhadih di akun olshop Gudang Serbu.
Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian lapangan, penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif sehingga menghasilkan data deskriptif. Penelitian ini dilakukan dengan cara wawancaa, observasi, dan dokumentasi agar mendapatkan informasi yang tepat antara teori yang didapat dengan praktik di lapangan.
Hasil dari penelitian ini kemudian memberikan 2 kesimpulan. Pertama, pelaksanaan praktik jual beli undian berhadiah yang dilakukan olshop Gudang_Serbu berbeda dari praktik undian berhadiah seperti yang dilakukan oleh lembaga lain karena dalam praktik undian berhadiah yang dilakukan oleh Gudang_Serbu dilakukan dengan membayar sejumlah nominal uang yang telah ditetapkan oleh penyelenggara untuk bisa mengikuti undian tersebut. Produk hadiah ditentukan atau diundi oleh penyelenggara tanpa sepengetahuan calon pembeli. Kedua, dalam masalah ini setelah dianalisis menggunakan tinjauan hukum Islam bahwa praktik jual beli undian berhadiah yang dilakukan oleh Gudang_Serbu di Shopee hukumnya haram untuk dilaksanakan karena dalam prakteknya belum memenuhi syarat sah jual beli mengenai kejelasan jenis barang yang diperjualbelikan serta jika dilihat dari segi prinsip cara dagang dan objek dagang yang dilakukan oleh owner Gudang_Serbu mengenai jual beli undian berhadiah sama dengan jual beli spekulatif, untung-untungan, dan berbau judi (maisir) karena harus mengeluarkan nilai atau uang kepada Gudang_Serbu. Sehingga jual beli undian berhadiah yang dilakukan oleh Gudang_Serbu secara hukum Islam adalah tidak diperbolehkan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Undian; Maisir; Hukum Islam: Alshop gudang serbu
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
300 Social sciences > 340 Law > 346 Private law
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
Depositing User: Chantika Khoirunnisaa
Date Deposited: 25 Oct 2022 07:46
Last Modified: 25 Oct 2022 07:46
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17558

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics