Motivasi jamaah dalam mengikuti bimbingan Agama Islam Majelis Taklim Aisyiah di Kecamatan Cepogo Kabupaten Boyolali

Fatonah, Isti (2021) Motivasi jamaah dalam mengikuti bimbingan Agama Islam Majelis Taklim Aisyiah di Kecamatan Cepogo Kabupaten Boyolali. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 1401016130_Isti Fatonah_Skripsi_Lengkap] Text (1401016130_Isti Fatonah_Skripsi_Lengkap)
1401016130_Isti Fatonah_Skripsi_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Bimbingan dan konseling Islam merupakan proses pemberian bantuan terarah, kontinu, dan sistematis kepada setiap individu agar ia dapat mengembangkan potensi atau fitrah beragama yang dimiliki secara optimal dengan cara menginternalisasikan nilai-nilai yang terkandung di dalam Al-Qur’an dan hadis Rasulullah SAW ke dalam dirinya, sehingga ia dapat hidup selaras dan sesuai dengan tuntunan Al-Quran dan Hadis. Untuk mengajak seseorang ikut serta dalam kegiatan bimbingan agama maka diperlukan adanya motivasi. Motivasi dalam Islam, bukan hanya sekedar ingin melakukan sesuatu untuk mencapai tujuan di dunia, namun juga mencapai tujuan akhirat. Syariat Islam menjelaskan bahwa kehidupan manusia tidak dibatasi hanya di dunia. Ada kehidupan lain setelah di dunia, yaitu kehidupan di akhirat.
Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pelaksanaan kegiatan bimbingan agama majelis taklim Aisyiyah dan mengetahui motivasi jamaah dalam mengikuti kegiatan bimbingan agama majelis taklim Aisyiyah. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan metode penelitian lapangan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan model Miles dan Huberman yakni reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data.
Hasil dari penelitian ini adalah Bimbingan agama majelis taklim dalam menyampaikan materi menggunakan metode ceramah atau mauizah hasanah. Dimana di dalamnya dijelaskan tentang berbagai materi seperti shalat, perbuatan terpuji, perbuatan tercela, berita gembira, ancaman dan sebagainya. Tujuan dari pelaksanaan bimbingan agama majelis taklim Aisyiyah adalah membantu masyarakat setempat meningkatkan pemahaman tentang agama Islam. Jamaah dalam mengikuti kegiatan bimbingan agama majelis taklim Aisyiyah mempunyai beberapa motivasi. Yaitu motivasi intrinsik yang meliputi kesadaran diri dari jamaah. Kemudian motivasi ekstrinsik meliputi adanya undangan dari pihak penyelenggara kegiatan bimbingan agama dan ajakan dari orang lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Motivasi; Bimbingan Agama Islam; Majelis taklim
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 26 Oct 2022 07:14
Last Modified: 26 Oct 2022 07:14
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17661

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics