Perancangan perpustakaan umum di Kecamatan Kembang Jepara dengan menggunakan pendekatan kontemporer

Damayanti, Nur Aulia Rahma (2022) Perancangan perpustakaan umum di Kecamatan Kembang Jepara dengan menggunakan pendekatan kontemporer. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1804056024_Nur_Aulia_Rahma_Damayanti] Text (Skripsi_1804056024_Nur_Aulia_Rahma_Damayanti)
Skripsi_1804056024_Nur_Aulia_Rahma_Damayanti.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Pesatnya perkembangan globalisasi saat ini menjadikan pengetahuan sebagai hal yang penting agar seseorang dapat tetap mengikuti (update). Ada banyak cara memperoleh ilmu, salah satunya yaitu dengan lebih banyak membaca. Entah surat kabar, jurnal, opini, maupun buku fiksi dan non-fiksi. Sehingga tidak dapat dipungkiri bahwa adanya perpustakaan menjadi sangat dibutuhkan di era modern ini.
Kabupaten Jepara memiliki luas sekitar 1004,13 km2, yang meliputi 16 kecamatan, 184 desa, dan 11 keluarahan, namun hanya terdapat satu perpustakaan daerah yaitu di pusat Kota Jepara. Perpustakaan umum tersebut hanya mudah diakses bagi orang-orang yang berada di dekat pusat Kota Jepara. Padahal kurangnya persebaran perpustakaan ini membuat banyak orang kurang terdidik untuk memiliki minat baca yang tinggi sejak dini. Ini dibuktikan dengan adanya data bahwa minat baca di Kabupaten Jepara memiliki prosentase yang rendah yaitu kurang dari satu persen, yang mana diperkirakan karena minimnya minat baca di kalangan pelajar. Perpustakaan daerah dapat menjadi fasilitas untuk mereka melatih kebiasaan membaca mereka.
Site dipilih di daerah yang minat bacanya cenderung rendah yaitu di Desa Kembang. Terdapat 55 SD, 12 SMP, dan 6 SMA di desa tersebut. Jumlah itu tidak sebanding dengan perpustakaan yang ada di Desa Kembang. Sehingga penulis tertarik untuk mengembangkan ide berupa konsep desain perpustakaan yang dapat digunakan dari kalangan anak TK, tingkat SD, tingkat SMP, tingkat SMA, dan juga perguruan tinggi. Pendekatan arsitektur kontemporer dipilih dalam perencanaan perpustakaan umum ini. Pendekatan ini digunakan dengan mempertimbangkan adanya tujuan pembangunan perpustakaan umum di Kecamatan Kembang. Dalam desain kontemporer ini dapat memberi solusi dari minat baca para pelajar karena kurang tertariknya tempat perpustakaan itu sendiri sehingga dengan menggunakan pendekatan arsitektur kontemporer tropis dapat meningkatkan minat baca para pelajar karena tertarik dengan kenyamanan dan keunikan dari desain ini.
Data diperoleh dari survei lapangan, studi banding, dan studi literatur. Data-data yang telah diperoleh nantinya akan dianalisis yang mana terdapat beberapa poin analisis yaitu analisis ruang, tapak, struktur, bentuk, serta utilitasnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Arsitektur; Desain; Perpustakaan ; Pendekatan kontenporer
Subjects: 700 The arts > 720 Architecture > 725 Public structures
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 23201 - Ilmu Seni dan Arsitektur Islam
Depositing User: Erica Visiyam
Date Deposited: 25 Nov 2022 07:08
Last Modified: 25 Nov 2022 07:08
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17990

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics