Pengelolaan aset makam Amangkurat I Pesarean Kabupaten Tegal dalam kegiatan dakwah

Hidayat, Moh. Alfin (2021) Pengelolaan aset makam Amangkurat I Pesarean Kabupaten Tegal dalam kegiatan dakwah. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 1701036137_MOH. ALFIN HIDAYAT_Skripsi Lengkap] Text (1701036137_MOH. ALFIN HIDAYAT_Skripsi Lengkap)
1701036137_Moh. Alfin Hidayat_Full Skripsi.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini di tulis oleh Moh. Alfin Hidayat, NIM 1701036137 Dengan Judul: Pengelolaan Aset Makam Amangkurat I Pesarean Kabupaten Tegal Dalam Kegiatan dakwah. Penelitian ini dilatar belakangi oleh pemanfaatanaset Makam Amangkurat I Pesarean Kabupaten Tegal untuk kegiatan dakwah masyarakat sekitar kompleks Makam Amangkurat I. Kompleks Makam Amangkurat I sendiri, banyak situs makam tokoh-tokoh Islam, merupakan peninggalan islami Kerajaan Mataram Islam, wisata religi makam Amangkurat I ramai dikunjungi peziarah Tegal serta peziarah dari luar daerah. Makam Amangkurat I. pondok pesantren, masjid, madrasah diniyah, toilet umum, lahan parkir serta lapak untuk para pedagang disekitar makam merupakan aset makam Amangkurat I. Makam Amangkurat I menjadi aset yang berada di Desa Pesarean Kabupaten Tegal, potensi wisata religi yang tentunya sangat membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan upaya kegiatan dakwah masyarakat Desa Pesarean Kabupaten Tegal. Adapun rumusan masalah yang menjadi bahasan yaitu pertama: Bagaimana Pengelolaan Aset Makam Amangkurat I Pesarean Kabupaten Tegal Dalam Kegiatan Dakwah, kedua: Bagaimana Strategi Pengelolaan Aset Makam Amangkurat I Pesarean Kabupaten Tegal Dalam Kegiatan Dakwah.
Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Sumber data yang digunakan oleh penulis yaitu sumber data primer dan sumber data sekunder. Sumber data primer diperoleh dari pengelola aset Makam Amangkurat I Pesarean Kabupaten Tegal. Sumber data sekunder diperoleh melalui buku-buku, jurnal, artikel, dokumentasi, dan sumber lain yang berkaitan dengan penelitian ini. Sedangkan untuk memperoleh informasi dan data-datanya peneliti melakukan wawancara dan dokumentasi. Kemudian dari data yang terkumpulkun, peneliti menganalisis mengunakan tiga tahap yaitu reduksi data,penyajian data, dan menarik kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa 1)pengelolaan aset Makam Amangkurat I Pesarean Kabupaten Tegal sudah terdapat enam unsur pengelolaan baik itu sumber daya manusia, pendanaan operasional seluruh kegiatan dakwah, metode kerja yang diterapkan tetap mengacu pada standar operasi prosedur (SOP) lembaga, sarana penujang kegiatan yang biasa disebut sebagai materials terdapat (makam, pondok pesantren, madrasah diniyah, serta masjid), kemudian mengenai fungsi pengelolaan aset Makam Amangkurat I Pesarean Kabupaten Tegal dalam kegiatan dakwah pengelola sudah menerapkan empat fungsi yakni planning (perencanaan), organizing (pengorganisasian), actuating (pelaksanaan), dan controlling (pengawasan). 2) Secara garis besar strategi pengelolaan aset di Makam Amangkurat 1 Pesarean Kabupaten Tegal yang dilakukan oleh pihak pengelola pada faktor internal strength ( kekuatan ) dan weakness ( kelemahan ) sudah dilaksanakan dan harus dipertahankan. Penerapan faktor eksternal belum maksimal dalam pelaksanaannya.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan aset; Makam; Kegiatan dakwah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70230 - Manajemen Dakwah (MD)
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 03 Jan 2023 06:25
Last Modified: 03 Jan 2023 06:25
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/18635

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics