Pendidikan moderasi beragama menurut Habib Husein Ja’far al-Hadar Dalam Bukunya "Tidak di Ka’bah, di Vatikan, Atau di Tembok Ratapan, Tuhan Ada di Hatimu'

Mubarok, Isyroqul (2022) Pendidikan moderasi beragama menurut Habib Husein Ja’far al-Hadar Dalam Bukunya "Tidak di Ka’bah, di Vatikan, Atau di Tembok Ratapan, Tuhan Ada di Hatimu'. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1803016028_Isyroqul Mubarok_Lengkap] Text (Skripsi_1803016028_Isyroqul Mubarok_Lengkap)
1803016028_Isyroqul Mubarok_Skripsi_Full - Sayyid Faza.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Pada awal tahun 2019 kementerian agama mewajibkan materi moderasi beragama pada setiap tingkatan pendidikan. Hal tersebut terjadi karena pada tahu 2017-2019 konten-konten radikal beredar sangat bebas dimasyarakat terutama di internet. Ada ribuan konten yang dihapus oleh BNPT dan hal ini menjadi masalah utama yang membuat moderasi beragama perlu diajarkan terutama dalam dunia pendidikan.
Memberikan pemahaman terhadap moderasi beragama bisa melalui beberapa pendekatan dan metode. Selain pendidik, tokoh-tokoh intelektual dan masyarakat juga memiliki peran penting dalam menanamkan moderasi beragama kepada peserta didik. Salah satu tokoh yang melakukan hal tersebut adalah Husein Ja’far al-Hadar. Beliau adalah seorang penulis, pendakwah sekaligus konten kreator yang selalu membawakan materi toleransi dan moderasi dalam setiap dakwahnya. Beliau juga menulis sebuah buku yang mengandung nilai pendidikan moderasi beragama. Buku tersebut menjadi objek utama dalam penelitian ini untuk mengetahui adakah nilai pendidikan moderasi beragama dalam buku tersebut.
Pendekatan yang dugunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dan metode yang digunakan adalah studi kepustakaan (library research). Sumber data utama dalam penelitian ini adalah buku “Tidak di Ka’bah, di Vatikan, atau di tembok ratapan, Tuhan ada di Hatimu” dan data pendukungnya adalah konten konten yang relevan seperti hasil wawancara, video, audio dan tulisan. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis isi.
Penelitian ini menghasilkan beberapa nilai pendidikan moderasi beragama dalam buku “Tidak di Ka’bah, di Vatikan, atau di tembok ratapan, Tuhan ada di Hatimu”. Nilai-nilai tersebut yaitu, tasamuh, i’dal dan tawassuth. Ketiga nilai tersebut menjadi fokus utama oleh Habib Husein Ja’far terkait nilai-nilai pendidikan moderasi beragama yang dituliskan dalam buku tersebut.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pendidikan moderasi beragama; Husein Ja’far al-Hadar; Tuhan
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.21 God and spiritual beings > 297.211 God / Allah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 02 Jan 2023 02:52
Last Modified: 02 Jan 2023 02:52
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/18723

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics