Peran teman sebaya dalam pembentukan karakter religius siswa kelas 5 MIN 3 Semarang

Naimah, Tsania Kamilatun (2022) Peran teman sebaya dalam pembentukan karakter religius siswa kelas 5 MIN 3 Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1803016072_Tsania Kamilatun Naimah_Lengkap] Text (Skripsi_1803016072_Tsania Kamilatun Naimah_Lengkap)
1803016072_Tsania Kamilatun Naimah_Lengkap Tugas Akhir - Tsania Kamilatun Naimah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Pendidikan merupakan sistem untuk meningkatkan kualitas hidup manusia dalam segala aspek kehidupan termasuk karakter. Untuk mencapai manusia yang berakhlak (berkarakter) mulia diperlukan adanya pendidikan karakter yang harus ditanamkan kepada peserta didik. Pendidikan karakter merupakan hal yang penting terutama pendidikan karakter religius. Teman sebaya sangat mempengaruhi perkembangan psikologis anak melalui sosialisasi antar siswa baik saat pembelajaran maupun waktu istirahat. Mereka melakukan kegiatan secara bersama-sama seperti berdiskusi, bermain, melakukan ibadah bersama, dan lain-lain. Teman sebaya dapat mempengaruhi karakter atau akhlak siswa terhadap guru maupun tenaga kependidikan lainnya dengan meniru perilaku teman lainnya seperti salam, bersalaman dengan guru, berdoa sebelum melakukan sesuatu, dan lain sebagainya.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana gambaran karakter religius siswa kelas 5 Min 3 Semarang? (2) Bagaimana peran teman sebaya (peer group) dalam pembentukan karakter religius siswa kelas 5 MIN 3 Semarang? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran karakter religius siswa kelas MIN 3 Semarang dan peran teman sebaya (peer group) dalam pembentukan karakter religius siswa kelas 5 MIN 3 Semarang.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang mana pengumpulan datanya dilakukan dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Selanjutnya setelah data terkumpul kemudian dilakukan analisis data dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian dalam penelitian ini menunjukkan bahwa siswa kelas 5 di MIN 3 Semarang telah dikatakan memiliki karakter religius dilihat dari kegiatan sehari-hari di dalam kelas maupun diluar kelas. Hal tersebut menumbuhkan sikap siswa yang berhubungan dengan karakter religius seperti jujur, tolong menolong, disiplin, berbagi, dan bertanggung jawab. Dalam pembentukan karakter religius di MIN 3 Semarang teman sebaya memiliki peran sebagai motivator, pengawas, penasihat,dan teladan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Teman sebaya; Karakter religius; Siswa
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.5 Disiplin siswa; pengharagaan siswa
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 02 Jan 2023 02:38
Last Modified: 02 Jan 2023 02:38
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/18763

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics