Pengaruh respon siswa tentang sistem zonasi terhadap hasil belajar pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan budi pekerti kelas XI di SMA Negeri 2 Brebes

Daliana, Klarissa Eka (2022) Pengaruh respon siswa tentang sistem zonasi terhadap hasil belajar pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan budi pekerti kelas XI di SMA Negeri 2 Brebes. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1803016133_Klarissa Eka Daliana_Full] Text (Skripsi_1803016133_Klarissa Eka Daliana_Full)
1803016133_Klarissa Eka Daliana_Full Skripsi - Klarissa Eka D.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Skripsi ini membahas tentang pengaruh respon siswa tentang sistem zonasi terhadap hasil belajar PAIBP kelas XI di SMA Negeri 2 Brebes. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh respon siswa tentang sistem zonasi terhadap hasil belajar PAIBP kelas XI di SMA Negeri 2 Brebes. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif, metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana dan statistik deskriptif. Variabel penelitian ini adalah pengaruh respon siswa tentang sistem zonasi (X) dan hasil belajar PAIBP (Y), sampel berukuran 68 siswa diambil menggunakan teknik Simple Random Sampling dari populasi sebesar 204 siswa. Pengumpulan data dilakukan menggunakan angket dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Respon siswa tentang sistem zonasi dikategorikan “sedang”, hal ini berdasarkan rata-rata skor angket sebesar 75,191. 2) Hasil belajar PAIBP dikategorikan “sedang”, hal ini berdasarkan rata-rata nilai PAS sebesar 80,426. 3) Respon siswa tentang sistem zonasi (X) berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar pada mata pelajaran PAIBP (Y) kelas XI di SMA Negeri 2 Brebes. Hasil model perhitungan regresi linier sederhana yang diperoleh adalah Y ̂=162,006-1,079X, artinya jika respon siswa tentang sistem zonasi (X) meningkat 1 satuan maka hasil belajar PAIBP (Y) menurun 1,079 satuan. Hal ini berarti respon siswa tentang sistem zonasi (X) berpengaruh negatif terhadap hasil belajar PAIBP (Y). Keputusan ini diambil karena nilai F-hitung lebih besar dari F-tabel, yang F-hitung sebesar 25,035 dan untuk F-tabel sebesar 3,986 sehingga tolak H0. Nilai korelasi determinasi yang diperoleh adalah sebesar 27,5%, artinya 27,5% keragaman data telah diwakili oleh model regresi dan 72,5% sisanya oleh faktor lain di luar model.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Respon siswa; Sistem zonasi; Hasil pelajaran PAI BP
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 16 Feb 2023 08:30
Last Modified: 16 Feb 2023 08:30
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/19192

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics