Pengaruh minat belajar dan latar belakang pendidikan terhadap hasil belajar berbahasa Arab di MTs Darul Ulum Semarang

Nuktasyakila, Nida (2022) Pengaruh minat belajar dan latar belakang pendidikan terhadap hasil belajar berbahasa Arab di MTs Darul Ulum Semarang. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Tesis_2000018020_Nida_Nuktasyakila] Text (Tesis_2000018020_Nida_Nuktasyakila)
Tesis_2000018020_Nida_Nuktasyakila.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Dalam konteks pembelajaran bahasa Arab terdapat pencapaian hasil belajar berbahasa Arab dengan minat belajar dan latar belakang pendidikan siswa yang berbeda-beda. Kesenjangan ini mengakibatkan adanya perbedaan pencapaian hasil belajar siswa dalam berbahasa Arab. Studi ini dimaksudkan untuk menjawab: 1) apakah minat belajar berpengaruh terhadap hasil belajar berbahasa Arab?, 2) apakah latar belakang pendidikan berpengaruh terhadap hasil belajar berbahasa Arab?, 3) mengapa minat belajar dan latar belakang pendidikan berpengaruh terhadap hasil belajar berbahasa Arab. Studi ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh minat belajar dan latar belakang pendidikan terhadap hasil belajar berbahasa Arab.
Penelitian ini dibahas menggunakan data-data kuantitatif yang diperoleh dari objek penelitian yaitu siswa kelas IX MTs Darul Ulum Semarang. Pengumpulan data menggunakan teknik angket/kuesioner dan dokumentasi. Populasi berjumlah 62 siswa dan menggunakan sampel jenuh. Analisis data yang digunakan dengan regresi berganda untuk menguji hipotesis dari variabel minat belajar (X1), latar belakang pendidikan (X2) dan hasil belajar berbahasa Arab (Y).
Hasil dari penelitian ini, diketahui dari hasil uji t pengaruh minat belajar terhadap hasil belajar berbahasa Arab, berdasarkan tabel diperoleh nilai Thitung sebesar 4,744 lebih besar dari Ttabel 2,000 memiliki signifikan positif. Pengaruh latar belakang pendidikan terhadap hasil belajar berbahasa Arab, berdasarkan tabel diperoleh nilai Thitung sebesar 6,177 lebih besar dari Ttabel 2,000 memiliki signifikan positif. Hasil dari uji f menunjukan bahwa nilai Fhitung 41.008 lebih besar dari Ftabel 3.15 diketahui bahwa faktor minat belajar dan latar belakang pendidikan berpengaruh positif terhadap hasil belajar berbahasa Arab.

ABSTRACT:
In the context of learning Arabic, there is achievement in Arabic language proficiency with different learning interests and educational backgrounds of students. This gap resulted in differences in the achievement of students' abilities in Arabic. This study is intended to answer: 1) is there any influence of learning interest on learning outcomes in Arabic?, 2) is there any effect of educational background on learning outcomes in Arabic?, 3) is there any effect of interest in learning and educational background on learning outcomes in Arabic. This study aims to determine the effect of learning interest and educational background on Arabic language skills.
This research was discussed using quantitative data obtained from the research object, namely class IX students of MTs Darul Ulum Semarang. Data collection uses questionnaires and documentation techniques. The population is 62 and using a saturated sample. Data analysis used multiple regression to test hypothesis of learning interest (X1), educational background (X2) and Arabic learning outcomes (Y).
The results of this study, it is known from the results of the t test the effect of interest in learning on Arabic learning outcomes, based on the table obtained a t-count of 4.744 greater than t-table 2.000 which has a significant positive. The effect of educational background on Arabic learning outcomes, based on the table, a t-count value of 6.177 is greater than t-table 2.000, which has a positive significance. The results of the f test show that the value of f-count is 41,008 greater than f-table 3.15. It is known that the factors of interest in learning and educational background have a positive effect on Arabic learning outcomes.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Minat belajar; Latar belakang pendidikan; Hasil belajar; Bahasa Arab
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
400 Language > 490 Other languages > 492 Afro-Asiatic languages Semitic > 492.7 Arabic
Divisions: Program Pascasarjana > Program Master (S2) > 76103 - Ilmu Agama Islam (S2)
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 17 Feb 2023 07:30
Last Modified: 17 Feb 2023 07:30
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/19206

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics