Peran relawan sosial dalam meningkatkan moral anak jalanan di Lembaga SETARA Kota Semarang

Hanafi, M. Anas (2022) Peran relawan sosial dalam meningkatkan moral anak jalanan di Lembaga SETARA Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 1601016034_M Anas_Hanafi_Skripsi] Text (1601016034_M Anas_Hanafi_Skripsi)
1601016034_M Anas Hanafi_Lengkap Tugas Akhir.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Yayasan setara merupakan suatu lembaga yang didirikan dengan tujuan melindungi hak-hak anak baik anak-anak yang bermasalah dengan hukum, anak-anak korban kekerasan, anak-anak yang tidak dapat merasakan bangku sekolah, maupun anak jalanan. Walaupun pada nyatanya masih banyak anak-anak yang belum sepenuhnya mendapatkan haknya seperti anak jalanan yang harus bertahan hidup dengan berbagai permasalahan. Kehidupan anak jalanan yang tidak terurus dan tidak bisa berkembang akan mengganggu perkembangan anak secara mental, fisik, sosial dan lainnya. Tempat dan lingkungan yang dirasakan akan berdampak pada perkembangannya dan akan membentuk kepribadian anak, maka dalam proses masa pertumbuhannya anak membutuhkan pendampingan serta bimbingan agar anak dapat menyongsong masa depan dan dapat berbahagia di dunia maupun di akhirat. Adapun rumusan masalah: (1) Bagaimana kondisi moral anak jalanan di Lembaga Setara Kota Semarang? (2) Bagaimana peran relawan sosial di Lembaga Setara Kota Semarang dalam meningkatkan moral anak jalanan?
Penelitian ini adalah penelitian yang bersifat kualitatif. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif. Data dan sumber dari penelitian ini memiliki dua jenis yaitu data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh langsung dari objek penelitian yang dikumpulkan oleh penulis sedangkan data sekunder biasanya seperti dokumentasi dan data laporan yang tersedia. Teknik pengumpulan data antara lain observasi, wawancara, dokomentasi dan trianggulasi. Metode analisis data memiliki tiga tahap yaitu proses reduksi data, proses penyajian data dan proses penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini yaitu perkembangan moral dan penalaran moral anak jalanan tidak ditentukan oleh faktor umur namun pentingnya pendidikan agama dan moral bagi anak erat kaitannya dengan perilaku seorang anak, dimana seorang anak akan bersikap sopan santun, berkemauan melakukan kebaikan dalam kehidupan dan mampu menaati aturan-aturan yang ada itu merupakan nilai moral yang seharusnya dimiliki seorang anak jalanan. Banyak keluarga yang memang sudah tinggal dijalanan sehingga anak juga ikut tinggal dan hidup dijalanan maka sangat penting diberikan bimbingan. Relawan sosial di Yayasan Setara Kota Semarang sangat membantu anak jalanan dalam pembentukan moral dan membentuk kreativitasnya seperti dengan mengadakan bimbingan pribadi yang berbentuk nasihat, memberikan fasilitas yang terbaik guna menunjang peningkatan ekonomi anak jalanan, sehingga nantinya mereka tidak mengulang seperti yang awal yaitu menjadi pengemis dan tidak ada usaha, memberikan fasilitas kepada anak jalanan guna menciptakan pekerjaan yang halal dan baik, sehingga mereka tidak akan menjadi anak yang seperti awalnya yaitu mengemis.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Moral; Anak Jalanan; Peran Relawan Sosial
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 170 Ethics (Moral philosophy)
100 Philosophy and psychology > 170 Ethics (Moral philosophy) > 177 Ethics of social relations
300 Social sciences > 360 Social services; association
300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 13 May 2023 04:09
Last Modified: 13 May 2023 04:09
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/19895

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics