Pengembangan buku referensi komunikasi dan penyiaran Islam dengan judul buku "Komunikasi Interpersonal Perspektif Islam"

Purwati, Eka (2023) Pengembangan buku referensi komunikasi dan penyiaran Islam dengan judul buku "Komunikasi Interpersonal Perspektif Islam". Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1901026084] Text (Skripsi_1901026084)
Skripsi_1901026084_Eka_Purwati.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Komunikasi menjadi suatu hal yang memiliki peran penting dalam kehidupan setiap manusia. Salah satu jenis komunikasi yang sering dilakukan oleh setiap individu adalah komunikasi interpersonal. Seiring dengan perkembangan zaman yang semakin pesat dan problematika sosial kontemporer semakin kompleks. Hal tersebut tentunya menciptakan peluang dan tantangan dalam komunikasi interpersonal. Disiplin keilmuan Komunikasi dan Penyiaran Islam tentu memiliki andil dalam menciptakan inovasi pendidikan mengenai komunikasi interpersonal, salah satunya dengan menghadirkan pengembangan buku referensi komunikasi interpersonal perspektif Islam. Selain bertujuan untuk memperkaya dunia literasi, sekaligus untuk menjawab problematika komunikasi interpersonal secara praktik dalam kehidupan sosial dengan menerapkan pengetahuan serta nilai-nilai ajaran Islam di dalamnya.
Metode pengembangan yang digunakan yaitu Research and Development (R n D) dengan model pengembangan yaitu model 4-D. Di antaranya, define (pendefinisian), design (perancangan), develop (pengembangan) dan disseminate (penyebarluasan). Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui observasi, wawancara dan angket. Teknik analisis data menggunakan teknik kualitatif dan kuantitatif.
Hasil validasi produk oleh ahli materi bidang komunikasi Islam yaitu memuat persentase sebesar 90% pada kategori sangat layak, namun dengan saran memperbaiki produk pada aspek judul dan penambahan substansi komunikasi interpersonal dalam perspektif Islam. Hasil validasi oleh ahli materi bidang komunikasi interpersonal memuat persentase sebesar 76,6% dengan kategori layak. Namun, memuat saran perbaikan untuk menambahkan substansi materi toxic relationship dari perspektif psikologi komunikasi. Kemudian persentase sebesar 100% merupakan hasil validasi oleh ahli media pembelajaran dengan kategori sangat layak. Hasil uji coba produk kepada 15 mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Walisongo Semarang semester 4 angkatan 2021 mendapatkan persentase sebesar 86% dengan kategori sangat layak. Dari hasil penelitian dan pengembangan yang dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa produk buku komunikasi interpersonal perspektif Islam layak dijadikan sebagai buku referensi bagi disiplin keilmuan komunikasi dan Penyiaran Islam.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Interpersonal; Buku Referensi; Komunikasi dan Penyiaran Islam
Subjects: 300 Social sciences > 302 Social interaction > 302.2 Komunikasi > 302.22 Kinds of communication
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI)
Depositing User: Muhamad irfan habibi
Date Deposited: 29 Jul 2023 06:59
Last Modified: 29 Jul 2023 06:59
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/20175

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics