Hubungan asupan energi dan zat besi terhadap kemampuan menghafal al-Qur’an di Pondok Pesantren Madrosatul Qur’anil Aziziyyah

Rani, Varadila Mustika (2023) Hubungan asupan energi dan zat besi terhadap kemampuan menghafal al-Qur’an di Pondok Pesantren Madrosatul Qur’anil Aziziyyah. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Sktipsi_1707026029_Varadila Mustika Rani_Full] Text (Sktipsi_1707026029_Varadila Mustika Rani_Full)
1707026029_Varadila Mustika Rani_Full Skripsi - Varadila Mustika Rani.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Latar Belakang: Zat gizi merupakan kebutuhan manusia yang diperlukan otak untuk melakukan fungsinya. Bagi seorang santri, asupan energi dan zat besi merupakan faktor yang dapat mempengaruhi kemampuan menghafal al-Qur’an. Energi berperan dalam sintesis neurotransmitter asetilkolin yang membantu dalam peningkatan fungsi memori. Zat besi berperan dalam pembentukan sel oligodendrosit dan membantu enzim untuk menghasilkan neurotransmitter serotonin, norepinefrin dan dopamin yang bertugas untuk membantu dalam mengingat. Asupan energi dan zat besi yang kurang dapat mengakibatkan penurunan sintesis neurotransmitter, akibatnya otak tidak dapat melakukan fungsinya dengan optimal, sehingga dapat mempengaruhi kemampuan santri dalam menghafal al-Qur’an.
Tujuan: Mengetahui hubungan asupan energi dan zat besi terhadap kemampuan menghafal al-Qur’an di Pondok Pesantren Madrosatul Qur’anil Aziziyyah.
Metode Penelitian: Desain penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian sebanyak 50 orang yang dipilih dengan teknik simpel random sampling. Usia sample 19-26 tahun. Data asupan energi dan zat besi dikumpulkan dengan menggunakan metode food recall 2x24 jam dan kemampuan menghafal al-Qur’an menggunakan form penilaian kemampuan al-Qur’an dengan indikator penilaian yaitu kelancaran, kesesuaian ilmu tajwid dan fashahah. Analisis data menggunakan uji korelasi Pearson.
Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata asupan energi 1729,6 kkal (76,8% dari AKG), asupan zat besi 10,5 mg (58,3% dari AKG) dan nilai kemampuan menghafal al-Qur’an 83,9. Tidak terdapat hubungan antara asupan energi dan asupan zat besi terhadap kemampuan menghafal al-Qur’an (p>0,05).
Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan antara asupan energi terhadap kemampuan menghafal al-Qur’an. Tidak terdapat hubungan antara asupan zat besi terhadap kemampuan menghafal al-Qur’an.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Asupan energi; Asupan zat besi; Hafalan
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine > 612 Human physiology
Divisions: Fakultas Psikologi dan Kesehatan > 13211 - Gizi
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 08 Aug 2023 02:04
Last Modified: 08 Aug 2023 02:04
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/20400

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics