Kesadaran mendaftar haji pegawai Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tulungagung

Azizah, Isna Hanif (2023) Kesadaran mendaftar haji pegawai Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tulungagung. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo.

[thumbnail of Skripsi_1901056020_Isna Hanif Azizah_Lengkap] Text (Skripsi_1901056020_Isna Hanif Azizah_Lengkap)
Skripsi_1901056020_Isna Hanif Azizah_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Isna Hanif Azizah (1901056020), Kesadaran Mendaftar Haji Pegawai Kantor Kemenag Kabupaten Tulungagung.
Penelitian ini dilatarbelakangi dengan pegawai Kemenag memiliki pandangan keagamaan yang baik karena bekerja di Kantor yang menangani urusan agama. Selain itu mestinya pegawai Kemenag juga memiliki religiusitas yang tinggi karena hampir setiap hari berada di lingkungan institusi keagamaan. Namun, masih sedikit pegawai yang sudah melaksanakan ibadah haji.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kesadaran pegawai Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tulungagung tentang perlunya mendaftar haji. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian lapangan atau field research. Prosedur pengumpulan informasi dilakukan melalui penyebaran kuesioner yang kemudian dikuatkan melalui wawancara dan dokumentasi. Informan penelitian ini adalah pegawai Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tulungagung yang memenuhi persyaratan yaitu beragama Islam dan bergelar Pegawai Negeri Sipil (PNS). Metode Miles dan Huberman adalah metode analisis yang diambil pada penelitian ini.
Temuan penelitian menunjukkan pegawai Kantor Kemenag Kabupaten Tulungagung memiliki kesadaran mendaftar haji yang tinggi. Dari total 31 pegawai yang belum melaksanakan ibadah haji, 28 diantaranya sudah mendaftar haji. Selain itu, kesadaran mendaftar haji diketahui melalui indikator kesadaran yaitu pengetahuan, pemahaman, sikap, dan tindakan. Munculnya kesadaran mendaftar haji para pegawai juga dipengaruhi beberapa faktor yaitu lingkungan kerja, kesadaran diri sendiri, waiting list, dukungan sosial, dan religiusitas.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Kesadaran mendaftar haji; Pegawai; Kemenag Tulungagung
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.3 Islamic Worship / Ibadah > 297.31 Pillars of Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 76201 - Manajemen Haji dan Umrah
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 17 Oct 2023 08:27
Last Modified: 17 Oct 2023 08:27
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21678

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics