Hubungan pemahaman kitab naṣāih al-Ibād dengan akhlak santri Ma’had al-Jami’ah Walisongo

Faiqoh, Yaqut Elok Romlah (2023) Hubungan pemahaman kitab naṣāih al-Ibād dengan akhlak santri Ma’had al-Jami’ah Walisongo. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1903016060_YAQUT_ELOK_ROMLAH_FAIQOH] Text (SKRIPSI_1903016060_YAQUT_ELOK_ROMLAH_FAIQOH)
1903016060_Yaqut Elok Romlah Faiqoh_Full Skripsi - Yaqut Elok Romlah Faiqoh.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini membahas tentang Hubungan Pemahaman Kitab Naṣāih al-Ibād dengan Akhlak Santri Ma’had Al-Jami’ah Walisongo. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena yang sekarang ini terjadi yaitu degradasi akhlak. Pembinaan akhlak sangat dibutuhkan oleh setiap insan, tentang bagaimana pembiasaan di kehidupan sehari-hari yang dapat melekat pada diri setiap insan, sehingga membentuk jiwa yang berakhlak al-Karimah. Oleh karena itu Ma’had Al-Jamiah Walisongo memberikan wadah kepada mahasiswa dalam pengajaran ilmu dasar keislaman dan akhlak, yaitu dengan adanya kajian kitab Naṣāih al-Ibād karya Syekh Nawawi al-Bantani.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pemahaman kitab Naṣāih al-Ibād dengan akhlak santri Ma’had Al-Jami’ah Walisongo. Jenis penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan korelasi. Populasi terdiri 200 santri serta menggunakan teknik simple random sampling dengan melibatkan 67 santri sebagai sampel. Pengumpulan data dalam penelitian dengan cara tes dan angket. Data hasil penelitian dianalisis secara deskriptif. Dalam menganalisis data, peneliti menggunakan analisis korelasi product moment untuk menganalisis hubungannya dengan bantuan SPSS 24.0.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pemahaman kitab Naṣāih al-Ibād santri Ma’had Al-Jami’ah Walisongo Semarang termasuk dalam kategori “sedang”, yaitu berada pada interval 75-85 dengan rata rata sebesar 80,40. Akhlak santri Ma’had Al-Jami’ah Walisongo Semarang termasuk dalam kategori “sedang”, yaitu berada pada interval 42-45 dengan rata-rata sebesar 43,46. Sehingga dapat disimpulkan terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara pemahaman kitab Naṣāih al-Ibād dengan akhlak santri Ma’had Al-Jami’ah Walisongo Semarang. Artinya semakin tinggi pemahaman kitab Naṣāih al-Ibād semakin tinggi pula akhlak santri Ma’had Al-Jami’ah Walisongo. Hal ini dibuktikan berdasarkan hasil perhitungan dengan menggunakan analisis korelasi poduct moment dan diperoleh nilai r = 0,757 > r_tabel= 0,235. Karena r_hitung lebih besar dibandingkan r_tabel, maka H_0 ditolak. Hubungan pemahaman kitab Naṣāih al-Ibād dengan akhlak santri Ma’had Al-Jami’ah Walisongo sebesar 0,757 teletak pada inteval 0,60 – 0,799 dalam kategori “kuat”.
Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi sumbangan dan bahan informasi bagi khasanah ilmu pengetahuan dan semua pihak yang membutuhkan di lingkungan Ma’had Al-Jami’ah Walisongo Semarang. Disamping itu bagi asatidz dan pengurus Ma’had Al-Jami’ah Walisongo Semarang, agar senantiasa memberikan perhatian dan bimbingan kepada peserta didik agar dapat meningkatkan akhlaknya dengan baik

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Kitab Naṣāih al-Ibād; Akhlak Santri; Syekh Nawawi al-Bantani.
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ukhtiya Zulfa
Date Deposited: 24 Oct 2023 07:36
Last Modified: 24 Oct 2023 07:36
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21917

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics