Strategi pemasaran produk melalui konsep new wave marketing di toko busana muslim Zoya Semarang (perspektif dakwah)

Zahro’, Dewi Halimatuz (2016) Strategi pemasaran produk melalui konsep new wave marketing di toko busana muslim Zoya Semarang (perspektif dakwah). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 121311072.pdf]
Preview
Text
121311072.pdf - Accepted Version

Download (5MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini fokus terhadap penerapan dan strategi pemasaran produk di Zoya Semarang serta membahas faktor-faktor yang menjadi pendukung dan penghambat dalam memasarkan produk yang dimiliki oleh Toko Busana Muslim Zoya Semarang.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan strategi pemasaran produk melalui konsep New Wave Marketing yang menggunakan dua belas elemen pada konsep New Wave Marketing, yaitu Communitization, Confirmation, Clarification, Codification (DNA), Co-Creation, Currency, Communal Activation, Conversation, Commercialization, Character, Care dan Collaboration serta mengetahui faktor-faktor yang menjadi pendukung dan penghambat dalam memasarkan produk yang dihadapi oleh Zoya Semarang. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif sebagai pendekatan dalam penelitian guna memperoleh data dan metode analitik sebagai teknik analisis data. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, interview dan dokumentasi. Penelitian ini yaitu deskriptif yang tidak menggunakan perhitungan, sehingga akan menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang selaku narasumber dan perilaku yang diamati.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Toko busana muslim Zoya Semarang terintegrasi oleh Zoya pusat di Bandung dalam penerapan konsep New Wave Marketing. Zoya Semarang menerapkan dua belas elemen tersebut untuk memenuhi target tahunan dan memasarkan produk-produk Zoya yaitu Zoya Fashion, Zoya Home, Zoya Jeans dan Zoya Cosmetics. Zoya Semarang telah menerapkan konsep New Wave Marketing selama kurang lebih 8 tahun sehingga mampu dikenal secara dekat oleh pecinta Zoya atau Zoya Lovers yang memberikan kepercayaan terhadap Zoya dalam inovasi-inovasi terbaru yang mengikuti lifestyle berbusana muslim masa kini. Proses pemasaran yang diterapkan Zoya mampu memberikan kemudahan bagi konsumen untuk berkomunikasi secara cepat dan jelas mengenai produk yang diinginkan, serta konsumen bisa turut serta dalam mengenalkan produk Zoya dengan masyarakat luas yang belum dijangkau oleh Zoya Semarang. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil data yang diperoleh dari para narasumber di Zoya Semarang.
Penerapan strategi pemasaran melalui konsep NWM memiliki beberapa faktor pendukung penerapan yang di terapkan oleh Toko busana muslim Zoya Semarang diantaranya: kualitas dengan bahan material, jenis, serta desain khusus yang bagus, selalu mengikuti trend mode bagi wanita muslimah, memiliki SDM dan manajemen yang cukup baik dalam bidang pemasaran offline, dan Zoya meraih Top brand award 2015 kategori kerudung bermerk. Adapun kendala yang dimiliki Zoya dalam memasarkan produk melalui konsep New Wave Marketing, diantaranya: kurangnya terekspos Zoya Java Mall Semarang secara keseluruhan terhadap masyarakat sekitar, dari segi harga yang cukup mahal sehingga masyarakat kurang berminat untuk menggunakan produk-produk Zoya, stock barang yang diinginkan konsumen terkadang belum tersedia di Toko, picture yang di share dalam media online atau media sosial cenderung tidak sesuai dengan fisik yang diinginkan konsumen, terbatasnya SDM dalam mengopersikan sosial media, keseriusan konsumen dalam melakukan pembelian produk melalui media online kurang, dan biasanya hanya melakukan pemesanan dan saat akan melakukan proses lebih lanjut konsumen tidak merespon ulang, inovasi pengembangan produk Zoya sudah diciptakan dari pusat, serta penetapan harga sudah ditetapkan dari Zoya pusat

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: Drs. H. Kasmuri, M. Ag.; Hj. Ariana Suryorini, S. E., M.S.I.
Uncontrolled Keywords: Manajemen pemasaran produk; Busana muslim; New wave marketing
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 640 Home economics and family living > 646 Sewing, clothing, personal living
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70230 - Manajemen Dakwah (MD)
Depositing User: Nur Rohmah
Date Deposited: 17 Sep 2016 00:40
Last Modified: 22 May 2021 14:44
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/5658

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics