Studi hukum Islam terhadap pelaksanaan asuransi jiwa syariah (studi implementasi fatwa Dewan Syari’ah Nasional no. 21/DSN-MUI/VI/2001 tentang pedoman umum asuransi sya’riah di AJB Bumi Putera 1912 Kantor Cabang Asuransi Jiwa Syariah Semarang)

Muna, Rif’atul (2015) Studi hukum Islam terhadap pelaksanaan asuransi jiwa syariah (studi implementasi fatwa Dewan Syari’ah Nasional no. 21/DSN-MUI/VI/2001 tentang pedoman umum asuransi sya’riah di AJB Bumi Putera 1912 Kantor Cabang Asuransi Jiwa Syariah Semarang). Masters thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of 135112022_awal.pdf]
Preview
Text
135112022_awal.pdf - Cover Image
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (687kB) | Preview
[thumbnail of 135112022_bab1.pdf]
Preview
Text
135112022_bab1.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (344kB) | Preview
[thumbnail of 135112022_bab2.pdf]
Preview
Text
135112022_bab2.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (490kB) | Preview
[thumbnail of 135112022_bab3.pdf] Text
135112022_bab3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (416kB)
[thumbnail of 135112022_bab4.pdf] Text
135112022_bab4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (557kB)
[thumbnail of 135112022_bab5.pdf]
Preview
Text
135112022_bab5.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (167kB) | Preview
[thumbnail of 135112022_bibliografi.pdf]
Preview
Text
135112022_bibliografi.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (187kB) | Preview
[thumbnail of 135112022_lampiran1.pdf]
Preview
Text
135112022_lampiran1.pdf - Supplemental Material

Download (156kB) | Preview
[thumbnail of 135112022_lampiran2.pdf]
Preview
Text
135112022_lampiran2.pdf - Supplemental Material

Download (692kB) | Preview

Abstract

AJB Bumiputera Syariah 1912 sebagai salah satu perusahaan asuransi jiwa di Indonesia selalu berupaya untuk mengembangkan jasa produknya dibidang perasuransian, selain guna menjual jasa kepada pelanggan, disisi lain sebagai investor dari tabungan masyarakat. Namun di dalam pelaksanaannya, AJB Bumiputera Syariah 1912 seringkali mengalami sengketa dalam klaim asuransi akibat tertanggung tidak memahami kontrak dari asuransi yang dimilikinya, ditambah lagi dengan tidak diberikannya hak-hak pemegang polis terutama hak untuk mendapatkan biaya berupa klaim asuransi, untuk mengatasi kerugian yang mungkin terjadi. Sehingga tertanggung tidak tahu akan hak-haknya yang perlu dilindungi oleh perusahaan.
Berdasarkan latar belakang tersebut maka penulis membatasi masalah pada bagaimanakah pelaksanaan fatwa DSN-MUI tentang Pedoman Umum Asuransi Syari’ah di Asuransi Syari’ah bumiputera Semarang dan bagaimanakah Analisis Hukum Islam terhadap pelaksanaan fatwa DSN-MUI tentang Pedoman Umum Asuransi Syari’ah di Asuransi Syari’ah bumiputera Semarang.
Penelitian ini, menggunakan pendekatan Filosofis-Normatif. Filosofis, artinya, penulis melakukan analisis makna-makna secara filosofis terhadap Fatwa Dewan Syari’ah Nasional No. 21/DSN-MUI/VI/2001 Tentang Pedoman Umum Asuransi Syariah. Sedangkan secara normatif, penulis melakukan analisis terhadap suatu fenomena yang terjadi di AJB Bumiputera 1912 Kantor Cabang Asuransi Jiwa Syariah Semarang berdasarkan hukum islam (Normatif).
Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, yaitu suatu penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subyek penelitian. Adapun metode yang digunakan dalam pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi dengan menggunakan data primer ataupun sekunder. Sedangkan untuk menganalisis data menggunakan teknik analisis deskriptif analitis yaitu data yang diperoleh berupa kata-kata, gambar dan prilaku tidak dituangkan dalam bentuk bilangan ataupun angka statistic melainkan tetap dalam bentuk kualitatif sehingga dapat lebih mudah untuk difahami dan disimpulkan.
Asuransi Syari’ah Bumiputera Cabang Semarang dalam kinerjanya berpedoman pada fatwa DSN-MUlI No. 21/DSN-MUI/X/2001 tentang Pedoman Umum Asuransi Syari’ah, dan dalam operasionalnya implementasi fatwa tersebut telah terealisir. Selain itu Asuransi Syari’ah Bumiputera Cabang Semarang juga menerapkan prinsip-prinsip yang sesuai dengan prinsip dasar asuransi syari’ah.
Faktor yang mendukung pelaksanaan asuransi syariah Bumiputera Cabang Semarang dari perusahaan asuransi sendiri yaitu keunggulan pengelolaan dana premi dengan konsep tolong – menolong dapat memenuhi tuntutan rasa keadilan dalam masyarakat, tetapi peserta masih kurang percaya terhadap pengelolaan premi asuransi syariah.
Dan faktor yang kurang mendukung yaitu pemahaman dari masyarakat tentang asuransi syariah masih terlalu rendah dan dari pihak pemerintah belum adanya peraturan yang jelas tentang asuransi syariah.
Dengan uraian tersebut diatas sangat diharapkan pemerintah segera membuat aturan yang berupa Undang-undang untuk mengatur atau sebagai pedoman berasuransi syariah.di Indonesia. Karena kebanyakan masyarakat Indonesia adalah beragama islam.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Asuransi jiwa syariah; Fatwa MUI
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
Divisions: Program Pascasarjana > Program Master (S2)
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 28 Nov 2017 01:47
Last Modified: 28 Nov 2017 01:47
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/7519

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics