Pendidikan karakter religius pada sekolah berbasis pesantren : studi pada SMA Al Muayyad Mangkuyudan Surakarta

Nasrulloh, Muhammad Haris (2018) Pendidikan karakter religius pada sekolah berbasis pesantren : studi pada SMA Al Muayyad Mangkuyudan Surakarta. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo Semarang.

[thumbnail of FULL.pdf]
Preview
Text
FULL.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Latar belakang masalah penelitian ini adalah degradasi moral yang terjadi belakangan ini justru marak terjadi pada orang yang memiliki kecerdasan intelektual. SMA Al-Muayyad Surakarta dipilih sebagai lokasi penelitian tentang bagaimana pelaksanaan pendidikan karakter pada sekolah berbasis pesantren karena memiliki alasan yang kuat dalam proses penanaman karakter religius untuk meningkatkan kecerdasan spiritual.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan bagaimana pelaksanaan pendidikan karakter religius pada sekolah berbasis pesantren di SMA Al-Muayyad Surakarta. Manfaatnya untuk memberikan pengetahuan serta memperkaya wawasan ilmu pengetahuan bagi peneliti dan bagi pembaca tentang pendidikan karakter religius. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi,wawancara dan dokumentasi. Peneliti menggunakan triangulasi untuk melihat keabsahan data. Sedangkan analisis data yang digunakan adalah dengan teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: pelaksanaan pendidikan karakter religious pada sekolah berbasis pesantren di SMA Al-Muayyad Surakarta menggunakan dua model yaitu model struktural, dengan menerapkan metode history telling (bercerita sejarah) dan model mekanik melalui strategi khusus dan umum, dengan menerapkan tiga metode, yaitu metode keteladanan, metode pembiasaan dan praktik, serta metode targhib dan tarhib (janji dan ancaman). Sesuai hasil penelitian, pendidikan karakter religius yang terdapat di SMA Al-Muayyad ini menunjukan hasil yang efektif untuk melakukan pendidikan karakter religius siswa. Program-program yang diselenggarakan mampu mempengaruhi sikap spiritual siswa meskipun harus diawali dengan usaha pembiasaan. Akan tetapi secara umum berdasarkan hasil observasi, terdapat perubahan yang signifikan pada karakter siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pendidikan karakter; Religius; Sekolah berbasis pesantren; Pendidikan agama Islam
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fuad Hasyim
Date Deposited: 26 Dec 2018 08:00
Last Modified: 03 Jul 2021 05:06
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/8837

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics