Persepsi, perilaku, dan preferensi masyarakat Kecamatan Margoyoso terhadap keputusan memilih BMT di Wilayah Margoyoso Pati

Nisa’, Nurul Khoirun (2018) Persepsi, perilaku, dan preferensi masyarakat Kecamatan Margoyoso terhadap keputusan memilih BMT di Wilayah Margoyoso Pati. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1405026040_Nurul Khoirun Nisa'_lengkap]
Preview
Text (Skripsi_1405026040_Nurul Khoirun Nisa'_lengkap)
Nurul Khoirun Nisa’.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keberadaan lembaga keuangan mikro syariah yaitu Baitul Maal Wa Tamwil (BMT). Dengan hadirnya lembaga keuangan mikro syariah BMT ternyata belum sepenuhnya merubah persepsi, perilaku, dan preferensi masyarakat Kecamatan Margoyoso terhadap keputusan memilih BMT, karena masih kurangnya pemahaman atau rendahnya pengetahuan masyarakat terkait dengan lembaga keuangan mikro syariah (BMT), di lain sisi keberadaan lembaga keuangan konvensional lebih mendominasi dibandingkan lembaga keuangan mikro syariah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh persepsi, perilaku, dan preferensi terhadap keputusan memilih BMT di Wilayah Margoyoso Pati, sehingga memberikan manfaat bagi pihak BMT yang ada di Kecamatan Margoyoso Pati untuk mengetahui persepsi, perilaku, dan preferensi masyarakat Kecamatan Margoyoso, dan dapat membantu sekaligus memudahkan instansi terkait dalam memasarkan produk-produknya kepada masyarakat khususnya masyarakat Kecamatan Margoyoso Pati. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan populasi adalah masyarakat di Desa Kecamatan Margoyoso Pati yang ada BMT nya. Dan jumlah sampel adalah 99 responden yang diambil menggunakan teknik non probability sampling dengan pendekatan purposive sampling dan accidental sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi berganda menggunakan spss versi 20. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa persepsi, perilaku, dan preferensi berpengaruh positif terhadap keputusan memilih BMT di Wilayah Margoyoso Pati. Dalam hal ini preferensi menjadi faktor yang paling dominan dalam penelitian ini yaitu dengan nilai thitung > ttabel yakni 3,185 > 1,98552.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Persepsi; Perilaku; Preferensi; Bank Muamalah wa Tamwil (BMT)
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Fitria Nuraini
Date Deposited: 18 Jan 2019 04:00
Last Modified: 23 Jul 2021 05:54
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/8950

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics