Manajemen Pembiayaan Pendidikan Melalui Program BOS dalam Meningkatkan Mutu Madrasah Ibtidaiyah Salafiyah Tanjungsari Tersono Batang

Ahmad, Nasta'in (2012) Manajemen Pembiayaan Pendidikan Melalui Program BOS dalam Meningkatkan Mutu Madrasah Ibtidaiyah Salafiyah Tanjungsari Tersono Batang. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.

[thumbnail of 073311035_Coverdll.pdf]
Preview
Text
073311035_Coverdll.pdf - Accepted Version

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 073311035_Bab1.pdf]
Preview
Text
073311035_Bab1.pdf - Accepted Version

Download (29kB) | Preview
[thumbnail of 073311035_Bab2.pdf]
Preview
Text
073311035_Bab2.pdf - Accepted Version

Download (135kB) | Preview
[thumbnail of 073311035_Bab3.pdf]
Preview
Text
073311035_Bab3.pdf - Accepted Version

Download (55kB) | Preview
[thumbnail of 073311035_Bab4.pdf]
Preview
Text
073311035_Bab4.pdf - Accepted Version

Download (80kB) | Preview
[thumbnail of 073311035_Bab5.pdf]
Preview
Text
073311035_Bab5.pdf - Accepted Version

Download (20kB) | Preview
[thumbnail of 073311035_Bibliografi.pdf]
Preview
Text
073311035_Bibliografi.pdf - Bibliography

Download (13kB) | Preview

Abstract

UU No 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional mengamanatkan bahwa setiap warga negara yang berusia 7-15 tahun wajib menuntaskan belajar 9 tahun. Namun kenaikan harga BBM yang semakin melambung menjadikan minat masyarakat terhadap pendidikan melemah oleh karena itu, pemerintah mulai tahun 2005 menjalankan program BOS yang bertujuan untuk penuntasan Wajar dan peningkatan mutu pendidikan. Dengan latar belakang tersebut penulis mengangkat judul skripsi tentang manajemen pembiayaan pendidikan melalui program BOS dalam meningkatkan mutu MIS Tanjungsari Tersono Batang. Studi ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan: (1) Bagaimana pelaksanaan manajemen pembiayaan pendidikan melalui program BOS dalam meningkatkan mutu MIS Tanjungsari.? (2) Bagaimana hasil mutu MIS Tanjungsari dengan adanya dana BOS.?
Permasalahan tersebut dibahas melalui studi lapangan yang dilaksanakan di MIS Tanjungsari. Madrasah tersebut dijadikan sebagai sumber data untuk mendapatkan informasi bagaimana pelaksanaan manajemen pembiayaan pendidikan melalui dana BOS dalam meningkatkan mutu pendidikan. Datanya diperoleh dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Semua data dianalisis dengan pendekatan fenomenologi dan analisis deskriptif yang terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan
Kesimpulan ini menunjukkan bahwa (1) Pelaksanaan manajemen pembiayaan pendidikan melalui dana BOS dalam meningkatkan mutu MIS Tanjungsari meliputi kegiatan perencanaan keuangan madrasah yang berupa penyusunan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Madrasah (RAPBM) dengan dana BOS dan pengembangannya, pelaksanaan pembiayaan pendidikan mencakup: penerimaan dan pengeluaran dana pendidikan, dan evaluasi serta pertanggungjawaban keuangan madrasah yang bertujuan untuk mengetahui semua program kerja madrasah apakah sudah berjalan sesuai target apa belum sehingga memungkinkan adanya perbaikan ke depannya. Pemeriksaannya dilakukan kepala sekolah sedangkan pertanggungjawaban keuangan madrasah kepada pihak madrasah, komite serta tim manajemen BOS tingkat kabupaten kota setempat. Sumber keuangan madrasah tidak hanya dari pemerintah saja tetapi dari wali murid, donatur, dan masyarakat, (2) Hasil mutu MIS Tanjungsari dengan adanya dana BOS mengalami peningkatan dengan pengalokasian dana untuk siswa berupa kegiatan akademik dan ekstrakurikuler, untuk guru melalui peningkatan profesionalisme dan tunjangan, pengadaan sarana prasarana pendidikan seperti penambahan fasilitas belajar mengajar, sehingga berpengaruh terhadap peningkatan mutu madrasah

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Manajemen Pembiayaan; Beasiswa; Program Pendidikan Pemerintah
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Kependidikan Islam
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 06 Dec 2013 10:36
Last Modified: 06 Dec 2013 10:36
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/645

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics