Korelasi pemahaman shalat dengan kedisiplinan dalam menunaikan shalat siswa kelas tinggi MI Uswatun Hasanah Mangkang Wetan Semarang tahun ajaran 2016/2017

Mahrinnisa, Nadia (2017) Korelasi pemahaman shalat dengan kedisiplinan dalam menunaikan shalat siswa kelas tinggi MI Uswatun Hasanah Mangkang Wetan Semarang tahun ajaran 2016/2017. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf - Accepted Version

Download (891kB) | Preview
[thumbnail of BAB I.pdf]
Preview
Text
BAB I.pdf - Accepted Version

Download (319kB) | Preview
[thumbnail of BAB II.pdf]
Preview
Text
BAB II.pdf - Accepted Version

Download (507kB) | Preview
[thumbnail of BAB III.pdf]
Preview
Text
BAB III.pdf - Accepted Version

Download (205kB) | Preview
[thumbnail of BAB IV.pdf]
Preview
Text
BAB IV.pdf - Accepted Version

Download (320kB) | Preview
[thumbnail of BAB V.pdf]
Preview
Text
BAB V.pdf - Accepted Version

Download (11kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Bibliography

Download (223kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf - Supplemental Material

Download (1MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas tentang korelasi pemahaman shalat dengan kedisiplinan dalam menunaikan shalat siswa kelas tinggi MI Uswatun Hasanah Mangkang Wetan Semarang Tahun Ajaran 2016/ 2017. Kajiannya dilatarbelakangi oleh minimnya pemahaman shalat dan kedisiplinan dalam menunaikan shalat.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada suatu hubungan atau keterkaitan pada pemahaman shalat dengan kedisiplinan dalam menunaikan shalat siswa di kelas tinggi MI Uswatun Hasanah Mangkang Wetan Semarang Tahun Ajaran 2016/ 2017. Jenis penelitian ini adalah riset lapangan (field Research). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei dengan teknik analisis korelasional, yaitu suatu penelitian yang bertujuan mencari hubungan atau pengaruh dari dua variabel atau lebih. Adapun pendekatan penelitian yang digunakan adalah kuantitatif, yaitu penelitian yang mendasarkan pada pertimbangan angka-angka atau statistik dari suatu variabel untuk dapat dikaji secara terpisah-pisah kemudian dihubungkan
Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode angket, dokumentasi dan tes. Metode dokumentasi digunakan untuk memperoleh gambaran umum dan data siswa. Metode tes di sini menggunakan tes praktik, yang mana digunakan untuk memperoleh data tentang aspek psikomotor siswa dan metode angket digunakan untuk memperoleh data tentang aspek afektif siswa.
Dari hasil perhitungan rata-rata variabel Pemahaman Shalat Siswa berada dalam kategori CUKUP. Hal ini terlihat dari rata-rata nilai adalah 77.05 data tersebut berada dalam interval 72 – 81. Sedangkan Kedisiplinan dalam Menunaikan Shalat Siswa berada dalam kategori CUKUP. Hal ini terlihat dari rata-rata adalah 81.525. data tersebut berada dalam interval 77 – 83. Setelah diketahui rata-rata masing-masing variabel, maka langkah selanjutnya adalah analisis uji hipotesis dengan product moment. Dari analisis uji hipotesis diketahui ada Korelasi Pemahaman Shalat dengan Kedisiplinan dalam Menunaikan Shalat Siswa Kelas Tinggi MI Uswatun Hasanah Mangkang Wetan Semarang Tahun Ajaran 2016/2017. hasil yang diperoleh dikonsultasikan rxy dan rt diketahui rtabel (0,05=21) = 0.433 dan rhitung = 0,645. maka rhitung lebih besar dari rtabel = 0,433 pada tarif signifikan 5% dan rhitung 0,645 lebih besar dari rtabel = 0,549 pada tarif signifikan 1%. Dengan demikian dapat disimpulkan, bahwa rxy= 0,645 lebih besar dari pada rtabel (0,05=21) = 0.433. Dengan kata lain hipotesis yang diajukan dapat diterima.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Shalat; Kedisiplinan
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Nur Rohmah
Date Deposited: 28 Oct 2017 03:58
Last Modified: 05 Jun 2021 07:52
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/7466

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics