Peran lembaga swadaya masyarakat (LSM) Hysteria dalam pengembangan ekonomi lokal masyarakat di Kampung Bustaman Kelurahan Purwodinatan Kota Semarang
Nuzul, Achmad Azif (2019) Peran lembaga swadaya masyarakat (LSM) Hysteria dalam pengembangan ekonomi lokal masyarakat di Kampung Bustaman Kelurahan Purwodinatan Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
SKRIPSI FULL.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (4MB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tentang melihat kondisi kampung Bustaman dari segi permaslahan yang dihadapi, mulai dari alih fungsi lahan, tingkat ekonomi yang rendah, kawasan kumuh dan tidak layak huni menjadi perhatian tersendiri oleh LSM Hysteria sehingga peran upaya dari LSM Hysteria melakukan pergerakan advokasi terhadap kampung tersebut dan berdampak pada pengembangan ekonomi lokal.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif analisis untuk menggambarkan tentang pengembangan berbasis ekonomi lokal masyarakat melalui kearifan lokal meliputi sektor kuliner, event budaya dan kesenian. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan filed research meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Data dianalisis melalui analisis deskriptif. Dalam penelitian ini menggunakan landasan teori peran, landasan teori LSM dan landsan teori tentang pengembangan ekonomi lokal masyarakat .
Hasil penelitian menjelaskan bahwa peran lembaga swadaya masyarakat (LSM) Hysteria dalam pengembangan ekonomi lokal masyarakat berbasis kearifan lokal yang mempunyai pokok penting dan unik dalam pergerakanya berkaitan dengan segala upaya peningkatan kualitas hidup di masyarakat melalui bidang sosial, budaya dan ekonomi. Dalam upaya mengembangkan ekonomi lokal di kampung Bustaman melalui event kesenian dan kebudayaan mampu membuat perubahan yang signifikan dan memberi peluang pengembangan berbasis ekonomi lokal melalui potensi kearifan lokal kampung kuliner, serta didukung usaha LSM Hysteria dalam mengadakan workshop fasilitator seperti, penataan kampung dan mikro bisnis serta monitoring terhadap kegiatan masyarakat sebagai penunjang ekonomi lokal kampung Bustaman. Dampak secara tidak langsung di sektor ekonomi ikut berkembang dan perlahan mengalami kenaikan melalui perilaku kreatif dan produktif masyarakat mulai tersebar di Kampung Bustaman. Namun dalam hal ini ada beberapa hal yang perlu di perhatikan. belum tercapainya kampung tematik secara aktif karena piloting project serta kemandirian masyarakat masih bergantung pada LSM Hysteria.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM); Pengembangan ekonomi lokal; Pemberdayaan masyarakat |
Subjects: | 300 Social sciences > 330 Economics > 338 Production 300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1) |
Depositing User: | Ricky Dwi Kurnianto |
Date Deposited: | 18 Sep 2019 08:18 |
Last Modified: | 27 Jul 2021 03:30 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/10060 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year