Pengelolaan produk tabungan simpanan sukarela (SIRELA) pada KSPPS Bina Muamalat Walisongo Papandayan Semarang

Wahyuni, Tri (2019) Pengelolaan produk tabungan simpanan sukarela (SIRELA) pada KSPPS Bina Muamalat Walisongo Papandayan Semarang. Diploma thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Tugas_Akhir_1605015093]
Preview
Text (Tugas_Akhir_1605015093)
SKRIPSI LENGKAP.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

KSPPS Bina Muamalat Walisongo Papandayan Semarang adalah salah satu Koperasi Syariah yang menerapkan prinsip syariah. Dalam kegiatannya KSPPS Bina Muamalat Walisongo Papandayan menawarkan berbagai macam produk simpanan dan pembiayaan Salah satu produk simpanan yang paling diminati adalah produk Simpanan Sukarela (Sirela). Simpanan Sukarela (Sirela) merupakan simpanan yang wajib dimiliki oleh anggota yang menggunakan produk Simpanan Sukarela Berjangka (Sisuka) dan pembiayaan. Oleh karena itu, penulis tertarik melakukan penelitian pada produk tersebut.
Yang menjadi pokok permasalahan pada penelitian ini yaitu pertama yaitu, bagaimana mekanisme produk simpanan sukarela (Sirela) pada KSPPS Bina Muamalat Walisongo Papandayan Semarang. Kedua yaitu bagaimana keuntungan produk simpanan di KSPPS Bina Muamalat Walisongo Papandayan Semarang.
Jenis penelitian yang digunakan dalam Tugas Akhir ini adalah penelitian lapangan dengan mengambil lokasi di KSPPS Bina Muamalat Walisongo Papandayan Semarang dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data pada penelitian ini terdiri dari sumber data primer dan sekunder yang diperoleh dari hasil observasi dan wawancara.
Dari penelitian yang telah dilakukan penulis dapat ditemukan temuan yaitu pertama mekanisme produk simpanan sukarela (Sirela) pada KSPPS Bina Muamalat Walisongo Papandayan Semarang yaitu terdiri dari syarat-syarat umum simpanan, ketentuan-ketentuan umum simpanan, ketentuan penyetoran dan penarikan simpanan, ketentuan penutupan rekening, prosedur pembukaan rekening sirela, prosedur penyetoran sirela, prosedur penarikan sirela, prosedur penutupan rekening sirela. Kedua, keuntungan simpanan bagi anggota besarnya nisbah bagi hasil dapat berubah sewaktu-waktu.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Simpanan; Pembiayaan; Bank muamalat
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.3 Lembaga perkreditan dan simpan pinjam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61406 - Perbankan Syariah (D3)
Depositing User: Ricky Dwi Kurnianto
Date Deposited: 02 Nov 2019 03:35
Last Modified: 05 Jun 2021 04:44
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/10181

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics