Tinjauan hukum Islam terhadap praktik jual beli bibit ikan nila dengan sistem ewon : studi kasus di Desa Wonosari Kecamatan Bonang Kabupaten Demak

Amaliya, Ovi (2019) Tinjauan hukum Islam terhadap praktik jual beli bibit ikan nila dengan sistem ewon : studi kasus di Desa Wonosari Kecamatan Bonang Kabupaten Demak. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of Skripsi_1402036148_Lengkap]
Preview
Text (Skripsi_1402036148_Lengkap)
1402036148.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini merupakan hasil penelitian lapangan yang dilakukan penulis di Desa Wonosari Kecamatan Bonang Kabupaten Demak yang merupakan salah satu desa terkenal dengan bibit ikan nila dan lelenya. Usaha penjualan bibit ikan nila tersebut merupakan salah satu penghasilan tambahan bagi masyarakat sekitar dan sudah lama dilakukan, sehingga sebagian masyarakat mempunyai kolam-kolam yang digunakan untuk bibit ikan nila tersebut. Jual beli bibit ikan nila di Desa Wonosari menggunakan sistem ewon, dalam sisitem ini pihak penjual menghitung bibit ikan nila yang sudah dipesan pembeli, setelah dihitung penjual menimbang bibit ikan nila tersebut kemudian timbangan pertama dijadikan acuan untuk timbangan selanjutnya yang memungkinkan hitungannya berbeda. Dengan ini bagaimana pelaksanaan praktek jual beli bibit ikan nila di Desa Wonosari Kecamatan Bonang Kabupaten Demak? Dan bagaimana analisis hukum islam terhadap pelaksanaan praktik jual beli bibit ikan nila di Desa Wonosari Kecamatan Bonang Kabupaten Demak?
Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian langsung lapangan (field research). Adapun metode yang digunakan yaitu metode kualitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini ada dua yaitu, sumber data primer dan sekunder, metode pengumpulan data yang digunakan peneliti ini yaitu dengan observasi dan wawancara. Sedangkan untuk menganalisis data menggunakan metode diskriftif analisis.
Hasil penelitian itu merupakan praktek jual beli bibit ikan nila di Desa Wonosari Kecamatan Bonang Kabupaten Demak. Pelaksanaan dalam jual beli bibit ikan nila ini menggunakan sistem ewon dimana bibit ikan nila di hitung terlebih dahulu kemudian di timbang dan timbangan pertama dijadikan acuan untuk timbangan-timbangan selanjutnya, dalam setiap timbangan penjual sedikit melebihi timbangannya karena dikhawatirkan hitungannya berkurang dari timbangan pertama yang mengakibatkan adanya unsur ketidakpastian didalamnya, Dalam transaksi ini masyarakat merasa saling diuntungkan dan tidak ada satu pihakpun yang merasa dirugikan, selain itu dengan menggunakan sistem ewon juga sangat membantu masyarakat dalam melakukan transaksi jual beli bibit ikan nila tersebut. Maka kesepakatan ini menjadi satu hukum yang diakui secara bersama dan menjadi adat kebiasaan mereka
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa praktek jual beli bibit ikan nila di Desa Wonosari Kecamatan Bonang Kabupaten Demak telah sesuai dengan Hukum Ekonomi Syariah.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Hukum Islam; Jual Beli (Islam)
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
Depositing User: Muhammad Khozin
Date Deposited: 27 Feb 2020 07:16
Last Modified: 27 Feb 2020 07:16
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/10742

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics