Pengaruh Pemahaman Arti Bacaan Shalat Terhadap Kekhusyu'an Shalat Pada Siswa Kelas XI MA Negeri 1 Tegal Tahun Ajaran 2017/2018

Asykaruzzaman, Amri (2019) Pengaruh Pemahaman Arti Bacaan Shalat Terhadap Kekhusyu'an Shalat Pada Siswa Kelas XI MA Negeri 1 Tegal Tahun Ajaran 2017/2018. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of 123111052.pdf]
Preview
Text
123111052.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas Studi tentang Pengaruh Pemahaman arti
Bacaan Shalat Terhadap Kekhusyu’an Shalat Pada Siswa. Kajian ini di latar belakangi dengan masih banyaknya orang, termasuk siswa pada sekolah-sekolah yang didalam prakteknya masih banyak melakukan shalat namun tidak bisa merasakan kehusyu’an didalam shalatnya. Salah satu faktor yang mendukung timbulnya kekhusyu’an didalam shalat adalah mengetahui, memahami arti bacaan shalat. Penting untuk mengetahui, memahami arti bacaan shalat karena
sebenarnya shalat itu sendiri ialah doa. Penelitian ini bertujuan untuk :
1) Mengetahui sejauh mana pemahaman siswa MA Negeri 1 Tegal
terhadap arti bacaan-bacaan shalat
2) Mengetahui bagaimana kekhusyu’an shalat siswa MA Negeri Tegal
3) Mengetahui sejauh mana pengaruh pemahaman arti bacaan shalat terhadap Kekhusyu’an shalat pada siswa MA Negeri 1 Tegal tahun 2017/2018.

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, dengan teknik analisis regresi Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik sampel acak atau random sampling dengan subyek penelitian sebanyak 35 responden dari jumlah 350 siswa/siswi. Pengumpulan data menggunakan metode angket dan tes untuk mencari data tentang pemahaman arti bacaan shalat terhadap kekhusyu’an shalat siswa kelas XI MA Negeri 1 Tegal.Data penelitian yang terkumpul dianalisis menggunakan teknik analisis statistic deskriptif. Pengujian hipotesis penelitian menggunakan analisis korelasi product moment, pengujian hipotesis menunjukkan bahwa: 1) Pemahaman arti bacaan shalat siswa kelas XI MA Negeri 1 Tegal dalam kategori baik. Hal ini ditunjukkan dengan nilai mean atau nilai rata-rata variabel pemahaman arti bacaan shalat diperoleh dari hasil jawaban responden sebesar 84,2 yang terletak pada interval 81,6 – 86,8. 2) kekhusyu’an shalat siswa kelas XI MA Negeri 1 Tegal termasuk dalam kategori baik. Ini berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, yakni terdapat nilai mean atau nilai rata-rata sebesar 78,28 terletak pada interval 76,28 –80,28. 3) Terdapat pengaruh/Hubungan yang positif antara pemahaman arti baaan shalat terhadap kekhusyu’an shalat siswa kelas XI MA Negeri 1 Tegal.

Hal ini dapat dilihat pada taraf signifikan 5% dengan jumlah
responden 35 siswa taraf signifikansi 5% menunjukkan nilai yang berarti rxy> rtabel yaitu (0,35 > 0,34) maka signifikan. Dengan demikian berarti “Ada hubungan positif yang signifikan Pemahaman Arti Bacaan shalat terhadap kekhusyu’an shalat siswa kelas XI MA Negeri 1 Tegal. Setelah diadakan uji hipotesis melalui thitung sebagaimana perhitungan di atas maka hasil yang diperoleh kemudian dikonsultasikan pada ttabel diketahui bahwa thitung = 2,17 selanjutnya dikonsultasikan pada taraf signifikansi 5 % = 1,697, karena thitung = 2,17 > ttabel(0,05;35) =1,697 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat
hubungan antara Pemahaman arti bacaan Shalat dengan kekhusyu’an
shalat.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pemahaman Arti Bacaan salat; Kekhusyu’an Salat; Salat
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 377 Schools and religion
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fuad Hasyim
Date Deposited: 09 Mar 2020 03:11
Last Modified: 09 Mar 2020 03:11
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/10880

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics